PTIIK Merintis kerjasama dengan GDP Venture (Djarum Group)

PTIIK Merintis kerjasama dengan GDP Venture (Djarum Group)

Program Teknologi Informasi dan Ilmu Komputer (PTIIK) Universitas Brawijaya bekerja sama dengan GDP Venture (PT Global Digital Prima), yang merupakan perusahaan afiliasi dari Djarum Group mengadakan acara Guest Lecture dan Sharing Knowledge di Aula F Pasca Sarjana Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Brawijaya, pada Rabu (23/5) kemarin. Dengan mendatangkan Mr On Lee, Chief Technology Officer PT Global Digital Prima dan Ibu Sandra Kumalasari sebagai Guardian of Human Resources PT Global Digital Prima.

Dalam sambutannya, Ketua 3 PTIIK UB Edy Santoso S.Si., M.Kom menyampaikan bahwa acara ini merupakan bentuk awal kerjasama antara PTIIK dengan PT Global Digital Prima selaku aplikator bisnis di bidang teknologi informasi dimana diharapkan dengan adanya sharing knowledge ini mampu memberikan pandangan kepada segenap civitas akademika PTIIK untuk lebih memprsiapkan diri dalam memasuki dunia bisnis teknologi informasi. “Dengan pesatnya teknologi informasi saat ini, PTIIK sebagai institusi pendidikan teknologi informasi harus mampu untuk mempersiapkan lulusannya untuk menghadapi ketatnya persaingan di bidang teknologi informasi saat ini. Dengan adanya kerjasama ini, diharapkan mampu memberikan pengetahuan baru kepada calon lulusan PTIIK sehingga mampu bersaing di pesatnya dunia IT saat ini”. Sambut beliau.

PT Global Digital Prima sendiri adalah perusahaan afiliasi dari Djarum Group yang berfokus pada investasi internet strategi dengan sasaran market di indonesia, saat ini GDP Venture telah memiliki beberapa situs yang bergerak di berbagai bidang diantaranya blibli.com, infokost.net, krazymarket.com, bolalob.com, dailysocial.net dan masih banyak lagi. Yang terbesar adalah saat ini GDP Venture berinvestasi  di kaskus.us, yang merupakan situs komunitas terbesar di Indonesia dengan membentuk Merah Putih Inc.

Dalam paparannya, Mr. On Lee menekankan akan pentingnya sebuah kemampuan pengembangan personal dimana berkesesuaian dengan pesatnya perkembangan teknologi informasi sehingga kita sebagai insan IT dapat terus mengikuti kemana arah dunia IT mendatang. dalam reviewnya kemarin, Mr. On Lee menjelaskan perkembangan dunia IT dalam kurun 25 tahun terakhir. Dia menyimpulkan bahwa beberapa tahun terakhir, arah dunia IT akan semakin kompleks dan luas sehingga pengembangan platform akan menjadi sebuah industri baru yang akan banyak berbicara di sektor perekonomian dunia. “Saat ini, Dunia IT sedang mencari identitas, kemana arah perkembangan untuk menghadapi beberapa dekade kedepan. Kita sedang berakselerasi, oleh karena itu kita harus mampu mempersiapkan diri menghadapi percepatan dunia IT ke depan” kata mantan director di Microsoft Corp. selama 8 tahun dan Senior Director di Symantec Corp. selama hampir 3 tahun ini.

Terkait perkembangan IT dengan GDP Venture, Ibu Sandra selaku Head HR Department PT Global Digital Prima menyampaikan bahwa Djarum group dan GDP Venture dalam proses rekruitmen staff nya tidak hanya mencari kandidat dengan high attitude, tetapi juga harus mempunyai fundamentaly smart, good passion, dan soft skill yang baik. Sandra menambahkan, kandidat yang berminat bergabung dengan Djarum Group bisa langsung mengirimkan lamaran melalui situs web PT Djarum atau email recruitment@gdpventure.com atau recruitment@blibli.com. “Meski Djarum atau GDP sedang tidak membuka posisi yang sesuai jurusannya, kirim saja,”tandasnya.

Esoknya, kamis (24/5) GDP melakukan open recruitment yang bertempat di Gedung E PTIIK. Peserta yang hadir alumni dan mahasiswa semester akhir Informatika dan Ilmu Komputer UB. “Hal ini merupakan tantangan bagi kami, dimana untuk memenuhi kebutuhan industri IT tidak hanya mengandalkan skill yang mumpuni, namun peningkatan kepribadian dan kecerdasan emosional tidak kalah penting dalam menghadapi dunia kerja. Oleh karena itu perlu disiapkan sedini mungkin agar lulusan PTIIK nantinya sanggup berbicara banyak di industri IT” tandas Ibu Wiwin Lukitohadi selaku pimpinan unit konseling.