Implementation Agreement FILKOM UB dan Fakulti Sains dan Teknologi Maklumat, Malaysia

Implementation Agreement FILKOM UB dan Fakulti Sains dan Teknologi Maklumat, Malaysia

Fakultas Ilmu Komputer Universitas Brawijaya (FILKOM UB) melakukan Implementation Agreement (IA) bersama Fakulti Sains dan Teknologi Maklumat (FSKTM) Universiti Tun Hussein Onn Malaysia (UTHM) pada 7 Oktober 2024. IA penyusunan kurikulum internasional bersama ini dilaksanakan di FSKTM UTHM, Johor, Malaysia. UTHM adalah salah satu dari 20 universitas negeri di Malaysia, lokasinya cukup strategis, di kawasan hijau pinggiran kota Batu Pahat, Johor. UTHM di tahun 2022 meraih World University Rankings dengan rated as a Five-Star Institution, yakni dinyatakan universitas bintang 5 (excellent) yang diperoleh dari Quacquarelli Symonds (QS) World University.

Buce Trias Hanggara, S.Kom., M.Kom., selaku ketua pelaksana juga didampingi oleh anggota tim dalam Dosen Berkarya (DOKAR), mereka adalah Ir. Widhy Hayuhardhika Nugraha Putra, S.Kom., M.Kom., Issa Arwani S.Kom., M.Sc., Bayu Rahayudi, S.T., M.M., Dwija Wisnu Brata, ST., MT., Djoko Pramono ST., M.Kom., dan Dr., Ir. Dian Eka Ratnawati, S.So., M.Kom. Kehadiran FILKOM UB pada IA penyusunan kurikulum internasional bersama ini diterima baik oleh dekan FSKTM UTHOM, Professor Ts. Dr. Hj. Mohd Farhan Bin Md. Fudzee dan jajaran pimpinan.

Buce mengatakan, pertemuan luring yang dilaksanakan memberikan masukan-masukan yang krusial terhadap keberlangsungan pembuatan kurikulum bersama tersebut.

“Pada IA joint curriculum ini terdapat sedikit perbedaan yang perlu didiskusikan, utamanya dalam aturan/pedoman pendidikan, serta dalam muatan silabus masing-masing perkuliahan. Hal ini perlu ditindak lanjuti lebih mendalam dengan memperhatikan daftar silabus dan materi pembelajaran yang ditawarkan oleh FILKOM UB, serta kesediaan matakuliah yang ada pada FSKTM UTHOM,’ ungkap Buce.

FILKOM UB dengan FSKTM UTHM telah melaksanakan kolaborasi pertukaran pelajar dalam 3 tahun terakhir. (https://filkom.ub.ac.id/2023/09/25/prodi-teknologi-informasi-gelar-kuliah-tamu-bersama-dosen-uthm-malaysia/). Tercatat 10 mahasiswa FILKOM UB telah menjalankan pertukaran pelajar (Student Mobility) dengan tujuan FSKTM UTHM. Disamping itu FILKOM UB juga telah mengundang profesor dari UTHM untuk memberikan kuliah tamu pada program 3 in 1 Visiting professor. (rr)