LKI-AMD

Lembaga Kajian Islam Al-Fatih Muslim Drenalin (LKI-AMD)

Merupakan sebuah lembaga dakwah yang ada di Fakultas Ilmu Komputer Universitas Brawijaya (FILKOM UB). Nama Al-Fatih diambil dari seorang pejuang Islam yaitu Muhammad II bin Murad atau lebih dikenal dengan Muhammad Al-Fatih. Sosok pemimpin terbaik yang diramalkan oleh Rasulullah SAW. Al-Fatih Muslim Drenalin berusaha mengambil inspirasi dari tokoh ini. Semangat perjuangan kental dalam setiap langkah dan gerak Al-Fatih Muslim Drenalin. Muslim Drenalin adalah semangat seorang muslim, yang tidak pernah habis. Semangat yang dibangun atas dasar pengabdian seorang hamba kepada Tuhan-Nya. Semangat yang dibangun untuk mengembalikan kejayaan dan kemuliaan yang dulu pernah ada pada kaum muslimin.

Visi besar LKI-AMD adalah izzul Islam wal Muslimin. Menjadikan kaum muslim menjadi umat terbaik yang digambarkan oleh Allah dalam Surah Ali Imran 110.

Visi besar tadi dijabarkan dalam misi LKI-AMD :

  1. Mencetak kader yang berkepribadian Islam, bertaqwa kepada Allah, dan memiliki semangat yang tidak pernah padam dalam mengemban dakwah islam.
  2. Mengopinikan Islam agar menjadi kesadaran umum di tengah masyarakat kampus, terutama di lingkungan FILKOM.