Call for Participation FILKOM Goes to PKM 2021
FILKOM UB memanggil seluruh mahasiswa dari berbagai program studi dan berbagai angkatan di FILKOM untuk menyalurkan pemikiran dan kreativitasnya dalam Program Kreativitas Mahasiswa (PKM). PKM adalah wadah yang dibuat oleh pemerintah Indonesia melalui Dirjen DIKTI untuk memfasilitasi potensi yang dimiliki mahasiswa Indonesia dalam mengkaji, mengembangkan dan menerapkan ilmu serta terknologi yang dipelajarinya kepada masyarakat luas.
Berikut bidang PKM yang dapat diikuti pada tahun 2021:
- PKM-Penelitian (PKM-P)
- PKM-Pengabdian kepada Masyarakat (PKM-M)
- PKM-Kewirausahaan (PKM-K)
- PKM-Teknologi (PKM-T)
- PKM-Karsa Cipta (PKM-KC)
PKM-Karya Tulis (PKM-KT) terdiri dari:
- PKM-Artikel Ilmiah (PKM-AI)
- PKM-Gagasan Tertulis (PKM-GT)
FILKOM akan memfasilitasi pembimbingan dan persiapan keikutsertaan mahasiswa FILKOM di PKM 2021. Pendaftaran pendataan mahasiswa FILKOM yang berminat mengikuti PKM dapat dilakukan melalui https://s.ub.ac.id/call2021