BRI Gelar Campus Recruitment di FILKOM UB
PT Bank Rakyat Indonesia (BRI) (Persero) Tbk.menggelar Campus Recruitment untuk posisi PPS (Program Pengembangan Staf) IT bagi lulusan Fakultas Ilmu Komputer Universitas Brawijaya (FILKOM UB) pada Kamis – Jumat (4-5/6). Bertempat di ruang E1.7 FILKOM acara tersebut berhasil menarik perhatian 55 orang lulusan FILKOM untuk hadir dan megikuti seleksi.
Dibuka dengan sharing informasi dari Edy Cahyono selaku Kabag. Perekrutan Divisi KPS PT BRI (Persero) Tbk., pada kesempatan tersebut disampaikan bahwa hingga saat ini telah banyak alumni UB yang menjadi bagian dari PT BRI. Hal tersebutlah yang kemudian membawa Edy beserta timnya hadir langsung di UB, khususnya FILKOM untuk melakukan perekrutan pegawai.
“Saat kami melakukan perekapan data karyawan kami baru tahu ternyata sebagian besar karyawan BRI adalah lulusan UB. Kami juga tidak mengira. Dari situ kita memutuskan untuk menjemput bola melakukan perekrutan dengan langsung datang ke UB,” ungkap Edy.
Jika umumnya perekrutan pegawai dibutuhkan waktu yang lama dalah berbagai tahapannya, pada campus recruitment PPS IT BRI tersebut 7 (tujuh) tahapan perekrutan dijadwalkan hanya dalam hitungan hari. Dimana dua hari seleksi diantaranya dilakukan di FILKOM UB. Tes hari pertama meliputi seleksi administrasi dan wawancara awal yang digelar setelah kegiatan sharing informasi bersama perwakilan BRI. Seleksi hari kedua meliputi tes intelegensia, bahasa Inggris dan Psikotes. Sementara itu wawancara akhir dan tes kesehatan masing-masing dilakukan pada hari keempat dan kelima. Tes wawancara akhir dilakukan di kantor BRI Kanwil Malang, sementara tes kesehatan dilakukan di laboartorium medis yang ditunjuk oleh BRI.
Dari total 55 peserta seleksi yang mendaftar, hingga seleksi wawancara akhir telah terpilih 5 (lima) orang kandidat yang lolos ke tahapan tes kesehatan. Disampaikan oleh Andhika Yudhistira, staf pelaksana perekrutan PT BRI Tbk. bahwa jumlah SDM untuk PPS IT yang dibutuhkan mencapai 200 orang untuk penempatan di seluruh wilayah di Indonesia. Akan tetapi hingga saat diakuinya cukup sulit untuk mencari SDM untuk PPS IT yang memenuhi standard kriteria sesuai ketetapan PT BRI Tbk.
“Sebelum di UB kita juga sudah melakukan perekrutan di salah satu universitas di Yogyakarta dari total 100 peserta sampai tahap wawancara akhir dua orang yang lolos,” jelasnya.
Diharapkan hubungan kerjasama yang baik antara FILKOM UB dengan PT BRI Tbk. dapat terus berjalan baik sehingga kegiatan positif serupa dapat kembali dilaksanakan di masa mendatang. [dna]