Lab. RPL UB Ajarkan Pendayagunaan Google Classroom Bagi Guru SMK

Lab. RPL UB Ajarkan Pendayagunaan Google Classroom Bagi Guru SMK

Tim pengabdian masyarakat Laboratorium Rekayasa Perangkat Lunak, Fakultas Ilmu Komputer, Universitas Brawijaya (Lab RPL FILKOM UB) mengadakan pelatihan daring bagi guru SMK di Kota/Kabupaten Malang pada Sabtu (29/8/2020). Pelatihan difokuskan untuk mengajarkan pendayagunaan google classroom dalam pengelolaan kelas secara asinkron. Tim tersebut terdiri atas dosen dan mahasiswa, yaitu Tri Astoto Kurniawan, S.T, M.T, Ph.D., Nurudin Santoso, S.T, M.T., Faizatul Amalia, S.Pd., M.Pd., Adam Hendra Brata, S.Kom., M.T., M.Sc., Riesma Rahman Nia, Siti Nur Wahidah Abroriyah, S.Kom. dan Nur Afifah, S.Kom.

Tercatat 24 guru SMK dari Kota/Kabupaten Malang yang ikut serta dalam kegiatan itu. Mereka adalah perwakilan dari SMKN 11, SMKN 3 dan SMK Muhammadiyah 1. Adam dan Riesma yang dipercaya sebagai pemateri dalam kesempatan tersebut menyampaikan informasi tentang pengenalan google classroom, tahapan memulai google classroom serta penjelasan tentang fitur utama dan fitur tambahan pada google classroom.

Dijelaskan Adam, Google Classroom adalah sebuah aplikasi online gratis yang dapat digunakan oleh siswa dan guru untuk berkomunikasi dan mengorganisasikan tugas-tugas kelas. Hal ini bisa dilakukan karena Google Classroom memiliki berbagai fitur pelaksanaan edukasi sekolah utamanya dalam pengajaran pada suatu kelas seperti manajemen siswa di kelas, manajemen materi dan tugas di kelas, manajemen kalender akademik kelas, serta manajemen nilai siswa.

Google Classroom memiliki 4 fitur utama yaitu Stream, Classwork, Grades dan People. Fitur Stream dapat digunakan guru untuk membagikan pengumuman, dokumen, maupun berdiskusi secara langsung dengan siswa. Fitur Classwork adalah fitur manajemen konten kelas seperti materi kelas serta pertanyaan, kuis, dan tugas-tugas siswa. Fitur People dapat digunakan untuk melihat daftar anggota kelas yang terdiri dari guru dan siswa. Fitur Grades dapat digunakan guru untuk melihat dan mengatur nilai siswa-siswa pada kelas. Sebagai aplikasi online, Google classroom memiliki beberapa keunggulan diantaranya memungkinkan pembelajaran kapan saja dan dimana saja, memungkinkan pembelajaran secara paperless, mudah diakses dan mudah digunakan baik oleh guru maupun siswa.

Agar peserta dapat lebih memahami materi yang disampaikan, maka peserta diberikan modul panduan bagi guru untuk penggunaan google classroom. Tidak hanya itu, pada akhir pelatihan para peserta juga diberikan penugasan. Hal ini untuk memastikan bahwa peserta menerapkan hasil pelatihan yang diterimanya. Penugasan berupa screenshot google classroom dari kelas yang diampu masing-masing guru. [dna]