Informasi pembukaan kelas baru dan hotline permasalahan KRS mahasiswa semester genap 2021/2022

Informasi pembukaan kelas baru dan hotline permasalahan KRS mahasiswa semester genap 2021/2022

Sehubungan dengan banyaknya permasalahan terkait KRS mahasiswa, baik kasus kelas penuh, bentrok, maupun kendala lain, serta sesuai dengan pendataan kelas penuh yang telah dilakukan sebelumnya, maka Program Studi saat ini secara bertahap membuka beberapa kelas baru yang terkendala tersebut. Oleh karena itu, mahasiswa yang mengalami kelas penuh maupun bentrok dihimbau untuk mengecek dan memperbaiki KRS masing-masing sebelum periode KRS ditutup.

Bagi yang telah mengecek dan memperbaiki namun masih bermasalah/terkendala serta tidak dapat menyelesaikan sendiri problem KRS tersebut, Fakultas memfasilitasi penyelesaian dengan aduan langsung (hotline) melalui Zoom. Mahasiswa yang masih terkendala diwajibkan untuk hadir secara daring Zoom. Berikut form pendaftaran untuk mengikuti hotline problem KRS FILKOM
https://docs.google.com/forms/d/e/1FAIpQLSdrE6hsz4lC7qbEf-H240FK6KZPFLsFAraSBc8nMs5iDJAtPg/viewform?usp=sf_link

(form akan dibuka nanti malam, dengan harapan mahasiswa telah mencoba secara mandiri menyelesaikan dengan adanya beberapa kelas yang baru dibuka secara bertahap)

Kegiatan hotline problem KRS tersebut akan diadakan pada:

Hari, tanggal: Sabtu, 5 Februari 2022
Mulai Pukul: 09.00 WIB
Link: https://s.ub.ac.id/hotlinekrsfilkom

Kegiatan ini telah selesai berlangsung. bagi yang terlambat mengikuti dan masih terkendala, dipersilakan mengikuti periode batal tambah dengan mekanisme dan jadwal yang telah diumumkan sebelumnya