Dosen FILKOM Gelar Pelatihan Penerapan Dasbor E-Learning Bagi Guru SMA dan SMK
Dosen Program Studi Sistem Informasi (Prodi SI), Fakultas Ilmu Komputer, Universitas Brawijaya (FILKOM UB) menggelar pelatihan penerapan Dasbor E-Learning Bagi Guru Sekolah Menengah Atas (SMA) dan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK). Adapun perwakilan sekolah yang hadir sebagai peserta pada kesempatan tersebut adalah dari SMA Darul Qur’an Singosari, SMKN 2 Batu, SMA Panjura Malang, SMA Selamat Pagi Indonesia Batu, SMA Tazkia IIBS Malang, SMA Darut Taqwa Pasuruan, SMAN 1 Lawang, SMAN 3 Malang dan SMKN 11 Malang. Para dosen prodi SI yang terlibat dalam pemberian pelatihan ini adalah Nanang Yudi Setiawan, ST., M.Kom., Yusi Tyroni Mursityo, S.Kom., M.A.B., Welly Purnomo, ST., M.Kom., Niken Hendrakusuma Wardani, S.Kom., M.Kom., dan Wibisono Sukno Wardhono, ST., MT.
Dijelaskan oleh Nanang bahwa Google Classroom merupakan salah satu layanan dari Google Apps for Education yang dirancang untuk membantu guru dan siswa dalam berkomunikasi dan berkolaborasi. Layanan dari Google tersebut dapat berfungsi untuk mengelola tugas-tugas pembelajaran secara paperless namun tetap terorganisir. Berbagai lembaga pendidikan baik sekolah maupun universitas dapat memperoleh akses penuh dari layanan Google Classroom dengan terlebih dahulu memiliki akun Google. Selain informasi dasar tentang Google Classroom, beberapa materi lain yang disampaikan juga meliputi (1) Pendahuluan tentang panduan mempersiapkan Google Classroom, (2) panduan tentang membuat kelas virtual, (3) panduan membuat pengumuman di kelas virtual, (4) panduan membuat tugas di kelas virtual dan (5) panduan memasukkan nilai peserta kelas virtual, (6) panduan melakukan evaluasi nilai peserta kelas dan cara memvisualisasikan prestasi belajar peserta kelas.
Dengan adanya pelatihan ini diharapkan dapat memberikan manfaat bagi para guru SMA dan SMK dalam peningkatan literasi teknologi informasi. Selain itu diharapkan pula para guru SMA dan SMK dapat memanfaatkan penggunaan Google Classroom sebagai media untuk meningkatkan kualitas pembelajaran disekolah masing-masing.