Rapat Koordinasi Pildek FILKOM UB Periode 2025 – 2030

Rapat Koordinasi Pildek FILKOM UB Periode 2025 – 2030

dok. PSIK FILKOM UB

Bertempat di gedung F, Fakultas Ilmu Komputer, Universitas Brawijaya (FILKOM UB) pada hari Senin (14/04/2/2025) dilaksanakan rapat koordinasi Pemilihan Dekan (Pildek) untuk periode 2025-2030. Pada rapat ini hadir, ketua pelaksana, Ir. Edy Santoso, S.Si., M.Kom., sekretaris, Ir. Admaja Dwi Herlambang, S.Pd., M.Pd., Dekan FILKOM, Prof. Ir. Wayan Firdaus Mahmudy, S.Si., MT., PhD., dan Wakil Dekan Bidang Umum, Keuangan, dan Sumber Daya, Ir. Agus Wahyu Widodo, ST., M.Cs. Pada rapat ini, Edy menyampaikan perkembangan terkait kegiatan Pildek FILKOM UB periode 2025-2030, yaitu bahwa proses pendaftaran berjalan sesuai jadwal dan saat ini sudah ada minimal tiga Bakal Calon Dekan yang resmi mendaftar dan telah memenuhi persyaratan administrasi yang telah ditetapkan pada rapat koordinasi (https://filkom.ub.ac.id/2025/04/11/pemilihan-dekan-filkom-ub-periode-2025-2030-telah-dimulai/).  Namun demikian, masih memungkinkan bagi dosen yang lain untuk melakukan pendaftaran sampai dengan tanggal 16 April 2025. Sesuai jadwal yang telah disusun pada Rapat Pleno Senat Akademik Fakultas (SAF), berkas akan diverifikasi oleh panitia pada tanggal 17-18 April 2025 dan diserahkan kepada SAF pada tanggal 21 April 2025. Selanjutnya pada tanggal 24 April 2025, SAF akan melakukan pengesahan Bakal Calon Dekan dan panitia akan mengumumkan Calon Dekan FILKOM periode 2025-2030 pada tanggal 25 April 2025.

FILKOM akan mengadakan Dialog Terbuka yang memungkinan Sivitas Akademika dan Tenaga Kependidikan mengenal lebih dekat Bakal Calon Dekan FILKOM yang akan digelar pada 30 April 2025.

“Dialog terbuka ini menjadi momen krusial bagi para Bakal Calon Dekan untuk memaparkan komitmen dan rencana strategis mereka dalam memimpin FILKOM ke depan. Oleh karena itu, kami menghimbau seluruh panitia, dosen, tendik dan perwakilan mahasiswa mempersiapkan diri dan meluangkan waktu untuk menghadiri acara ini agar Pildek berjalan lancar, transparan dan professional,” tambah  Edy.

Prof. Wayan memberikan apresiasi tinggi terhadap kinerja panitia yang telah bekerja dengan penuh dedikasi dalam menyukseskan proses Pildek ini. Berharap juga proses ini dapat berjalan lancar dan menghasilkan pemimpin yang mampu membawa FILKOM UB ke arah yang lebih maju dan inovatif. Rapat koordinasi ini menjadi langkah awal yang penting dalam rangka memastikan Pildek berjalan sesuai dengan prinsip demokrasi, transparan dan tata kelola yang baik. Dengan persiapan yang matang, diharapkan proses pemilihan dapat menghasilkan sosok pemimpin yang mampu menjawab tantangan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi di masa depan. (rr/es)