FILKOM JUARA : Rangkaian Prestasi Mahasiswa Agustus dan September 2024
Fakultas Ilmu Komputer, Universitas Brawijaya (FILKOM UB) kembali meraih prestasi di kompetisi bergengsi yang diadakan di bulan Agustus dan September 2024. Beberapa prestasi yang berhasil diraih ini diadakan oleh Perguruan Tinggi Negeri dan Swasta ternama di Indonesia. Prestasi di bulan Agustus 2024 diraih oleh Hagyana Allysa Salwa (’22-SI), Ni’mah Shafwah Addini (’22-SI) dan Siti Nur Kholifah (’22-SI) yang berhasil meraih juara kedua pada Information System Path to Creativity (Inspace) 2024. Kompetisi ini diselenggarakan oleh Institut Teknologi Kalimantan (ITK) pada 4 Agustus 2024 dan telah masuk pada edisi kelima di tahun 2024.
Prestasi pertama di bulan September 2024 diraih oleh Richard (’23-TIF), Selvi (’23-SI) dan Brandon Geraldo Adji (’23-TIF) yang berhasil meraih juara kesatu pada Sustainable Entrepreneurship and Management Education Training (SEMET) NATIONAL BUSINESS PLAN COMPETITION 2024 yang diselenggarakan oleh Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Universitas Gadjah Mada pada 7 September 2024. Prestasi kedua di bulan September 2024 diraih Faira Nabila Putri Yenita (‘22-TI), Muhammad Azka Ayubi (’22-SI) dan Sabrina Kamila (‘22-TI). Pada kompetisi yang diselenggarakan 9-11 September 2024 oleh Universitas Kristen Satya Wacana, mereka berhasil meraih juara kesatu pada Information System Festival (ISFEST) National Business Plan Competition. Prestasi ketiga di bulan September 2024 diraih oleh Muhammad Azka Ayubi (’22-SI), dengan meraih juara kedua pada Java Innovation and Sustainability Competition (JIASIC), Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM), Student Activity for Research and Competition Handling (SEARCH), Universitas TELKOM. Prestasi keempat di bulan September 2024 diraih oleh Muhammad Azka Ayubi (’22) dan Alvia Dini Nur Lathifah (’22-SI) berhasil meraih juara ketiga pada Creative Research National And International Competition (CREATION) 1.0 with the theme “Generation Z Creativity In Science An Technology-based Environmental Optimization To Realize Sustainable Development Goals (SDGs) Towards a Golden Indonesia 2045″ yang diselenggarakan oleh Unit Kegiatan Mahasiswa Kelompok Studi Mahasiswa (UKM KSM) Creative Minority Universitas Malikussaleh, Lhokseumawe pada 19-20 September 2024. Prestasi kelima di bulan September 2024 ini ditutup oleh Muhammad Azka Ayubi (’22-SI), Aldo Rajendra Akbar (’22-SI) dan Fatya Ariall Rahmanita (’22FEB UB Manajemen) dengan meraih Juara kesatu Business Plan Competition pada INJECTION Business Plan yang diselenggarakan Unit Kegiatan Mahasiswa UKM Research and Business Universitas Diponegoro (UNDIP) pada 28 September 2024.
Selaku dosen pembimbing, Intan Sartika Eris Maghfiroh, S.E., M.B.A., mengatakan bahwa perjuangan untuk meraih juara tidaklah mudah dan memerlukan dedikasi serta kerja keras yang konsisten.
“Setiap langkah yang diambil, dari persiapan hingga pelaksanaan, merupakan bagian dari proses belajar yang berharga. Sebagai pembimbing saya selalu menekankan kepada mahasiswa agar percaya diri dan tidak nervous,” ujarnya.
Terimakasih dan selamat kepada ananda Hagyana Allysa Salwa, Ni’mah Shafwah Addini, Siti Nur Kholifah, Richard, Selvi, Brandon Geraldo Adji, Faira Nabila Putri Yenita, Muhammad Azka Ayubi, Sabrina Kamila, Alvia Dini Nur Lathif dan Aldo Rajendra Akbar atas prestasi yang membanggakan dan membawa harum nama FILKOM dan Universitas Brawijaya. FILKOM FOR SOCIETY! DARE TO BE THIRTEEN! (rr)