FILKOM UB Adakan Mini Lecture: Aplikasi AI di Berbagai Bidang
Pada hari Rabu, 21 Agustus 2024, bertempat di gedung F, Fakultas Ilmu Komputer, Universitas Brawijaya (FILKOM UB) diadakan kuliah tamu dengan topik Artificial Intelligent Applications in Various Field. Mini Lecture ini diisi oleh Dr. Eng. Fitra Abdurrachman Bachtiar, S.T., M.Eng. dari Departemen Teknik Informatika – Program Studi Ilmu Komputer. Bidang beliau berkaitan dengan keahlian di bidang Affective Computing, Intelligent System, Affective Engineering, HCI, Data Mining. Kegiatan ini merupakan bagian dari Program Special Course 2.0 yang diselenggarakan oleh International Relations Office (IRO) FILKOM UB dengan mahasiswa dari Iloilo State University of Fisheries Science and Technology (ISUFST), Filipina. Program ini bertujuan untuk mempererat hubungan internasional dan memperluas wawasan mahasiswa dalam bidang teknologi informasi.
Pada kesempatan ini Dr.Eng. Fitra Abdurrachman Bachtiar, S.T., M.Eng menjelaskan tentang apa itu AI dan teknologi-teknologi apa saja yang membentuk AI. Beragam contoh penerapan aplikasi AI di paparkan baik dalam penggunaan sehari-hari, dalam skala studi maupun industri. Aplikasi AI tersebut diantaranya dalam bidang transportasi, robotika, kesehatan, game dan pendidikan. Beberapa topik penenitian tentang Affective Computing yang sedang dikerjakan seperti deteksi keselamatan berkendara, dan pengenalan aktivitas manusia juga di sampaikan pada kesempatan tersebut. Mini lecture ini ditutup dengan penjelasan mengenai hal-hal khusus yang terkait dengan AI seperti masalah etika, privasi, dan implikasi penggunaan AI kedepannya. (fb/rr)