Tarhib Ramadan 1445H FILKOM UB: Pentingnya Pendidikan Anak Masa Kini

Tarhib Ramadan 1445H FILKOM UB: Pentingnya Pendidikan Anak Masa Kini

Dalam menyambut datangnya bulan Ramadan, Fakultas Ilmu Komputer Universitas Brawijaya (FILKOM UB) menyelenggarakan Tarhib Ramadan 1445H pada Rabu (6/3/2024) dengan tema Pentingnya Pendidikan Anak, yang disampaikan oleh Ustadz Dwi Apriyanto. Bertempat di Auditorium Algoritma FILKOM UB, kajian tarhib dimulai ba’da dzuhur dan dihadiri segenap civitas FILKOM UB.

Acara dipandu oleh Itsar Irsyada Surga, mahasiswa prodi S1, Teknik Komputer (2021). Kajian dibuka dengan pembacaan ayat suci Al Qu’ran oleh Suryo, mahasiswa prodi S1, Sistem Informasi (2021) dan sari tilawah oleh Fadilla Adriasni, mahasiswi prodi S1, Sistem Informasi (2022). Dilanjutkan dengan sambutan Dekan FILKOM UB, Prof. Ir. Wayan Firdaus Mahmudy, S.Si., M.T., Ph.D. Beliau menyampaikan bahwa kajian tarhib ini merupakan tradisi FILKOM UB dalam menyambut bulan Ramadan, dimana di bulan suci penuh rahmat ini merupakan kesempatan bagi segenap civitas untuk lebih fokus meningkatan amal ibadah kepada Allah SWT. Disampaikan juga di bulan Ramadan ini merupakan masa rehat sejenak dari aktifitas dan kegiatan yang intensitasnya berkurang untuk fokus beribadah.

Pendidikan anak menjadi sangat penting di tengah tantangan yang dihadapi anak-anak di masa kini. Dalam lingkungan yang kompleks dan penuh tekanan, orang tua perlu memberikan pendidikan ketahanan mental yang baik agar anak-anak dapat mengelola stres, memecahkan masalah, dan membangun hubungan yang sehat untuk menghadapi pergaulan yang semakin kompleks. Karena pendidikan anak adalah tanggung jawab mutlak dari orang tua, memberikan yang terbaik bagi putra putrinya. Dengan demikian, anak-anak dapat tumbuh menjadi individu yang tangguh dan siap menghadapi berbagai rintangan di masa depan. (edw/rr/ahm)