Penerimaan Mahasiswa Baru Magister Ilmu Komputer Gelombang II Tahun Ajaran 2023/2024

Penerimaan Mahasiswa Baru Magister Ilmu Komputer Gelombang II Tahun Ajaran 2023/2024

Status Akreditasi Magister Ilmu Komputer

Unggul SK. Nomor: 7103/SK/BAN-PT/Ak/M/X/2022 Masa Berlaku sampai 11-10-2027

 

Persyaratan Pendaftaran

Untuk dapat diterima menjadi mahasiswa Kelas Reguler pada Program Magister Ilmu Komputer FILKOM Universitas Brawijaya, calon mahasiswa harus memenuhi persyaratan sebagai berikut:

    1. Warga Negara Indonesia.
    2. Telah lulus program sarjana dengan berbagai latar belakang keilmuan dari perguruan tinggi yang terakreditasi minimal B dan memiliki Indeks Prestasi (IPK) minimal 2,75 untuk skala 4.
    3. Memiliki sertifikat ITP-TOEFL (skor minimal 450) atau yang setara (IELTS 5) yang masih berlaku (maksimum 2 tahun setelah tanggal dikeluarkannya sertifikat).
      1. Bagi yang belum memiliki sertifikat ITP-TOEFL, bisa menghubungi UPT Bahasa Universitas Brawijaya (Brawijaya Language Center) https://blc.ub.ac.id/ atau institusi lain yang kredibel untuk memperoleh informasi lebih lanjut yang berkaitan dengan tes yang diminta. Pendaftaran Tes ITP-TOEFL dilaksanakan secara mandiri oleh calon mahasiswa.
      2. Bagi yang belum memiliki sertifikat ITP-TOEFL tapi telah memiliki sertifikat Preparation/Institutional TOEFL, iBT TOEFL atau IELTS maka calon mahasiswa diperkenankan untuk menggunakan sertifikat tersebut sebagai dasar untuk melakukan asesmen awal pada saat seleksi wawancara.
      3. Panitia seleksi masih akan mempertimbangkan skor yang kurang dari standar yang ditentukan berdasarkan asesmen pada saat seleksi wawancara.
      4. Jika dinyatakan lolos seleksi, mahasiswa yang nilai TOEFL nya kurang dari standar yang ditentukan dan/atau masih belum memiliki sertifikat ITP-TOEFL akan diwajibkan untuk memperbarui sertifikat ITP-TOEFL nya dan melaporkan hasilnya ke Program Studi.
    4. Memiliki sertifikat TPA OTO BAPPENAS (skor minimal 450) dan masih berlaku maksimum 2 tahun setelah tanggal dikeluarkannya sertifikat.
      1. Bagi yang belum memiliki sertifikat TPA OTO BAPPENAS, bisa menghubungi Fakultas Ilmu Administrasi (http://fia.ub.ac.id/) atau Pascasarjana (http://ppsub.ub.ac.id) Universitas Brawijaya atau institusi lain yang kredibel untuk memperoleh informasi lebih lanjut yang berkaitan dengan tes yang diminta. Pendaftaran Tes TPA OTO BAPPENAS dilaksanakan secara mandiri oleh calon mahasiswa.
      2. Panitia seleksi masih akan mempertimbangkan skor yang kurang dari standar yang ditentukan berdasarkan asesmen pada saat seleksi wawancara.
      3. Jika dinyatakan lolos seleksi, mahasiswa yang nilai TPA nya kurang dari standar yang ditentukan akan diwajibkan untuk memperbarui sertifikat TPA OTO BAPPENAS nya dan melaporkan hasilnya ke Program Studi.
    5. Memiliki rencana atau sinopsis riset sebagai acuan untuk rencana tesis yang akan dikerjakan selama menjalani program magister yang disesuaikan dengan salah satu Laboratorium Riset atau Grup Riset yang ada:
      Sistem Cerdas ii. Computer Vision iii. Jaringan Berbasis Informasi iv. Teknologi Media, Game dan Piranti Bergerak v. Rekayasan Perangkat Lunak vi. Sistem Informasi vii. Geoinformatika viii. Embedded System ix. Technology-Enhanced Learning
    6. Melampirkan karya ilmiah yang telah dipublikasikan sebagai penulis pertama atau penulis pendukung apabila ada.
    7. Membuat surat pernyataan kesanggupan untuk menyelesaikan pendidikan magister beserta semua kewajibannya.
    8. Menyertakan Surat Keterangan Sehat dari Puskesmas atau Rumah Sakit.
    9. Menyertakan surat rekomendasi dari:
      1. Dua orang yang dianggap mampu memberikan kelayakan akademik pelamar (dosen pembimbing skripsi dan/atau pembimbing akademik), bagi mahasiswa fresh graduate;
      2. Satu orang dari dosen pembimbing skripsi pada pendidikan sarjana, bagi yang sudah bekerja;
    10. Menyertakan surat ijin dari pimpinan (satu surat ijin) pada tempat kerja saat ini, bagi yang sudah bekerja (Wajib untuk Program reguler 2).
    11. Lulus tes ujian masuk: bidang (tertulis) dan wawancara. Hasil tes bidang sekaligus akan digunakan untuk menentukan mata kuliah matrikulasi yang harus ditempuh bagi pendaftar yang dinyatakan lulus bersyarat bidang. Materi uji atau tes bidang: Algoritma dan Pemrograman (AP), Matematika Komputasi (MK), Jaringan Komputer (JK) dan Basis Data (BD).

Tahapan Pendaftaran

Template formulir dan surat pernyataan dapat diunduh di link berikut (tab Unduh Formulir):

http://mcs.filkom.ub.ac.id/unit/prodi/milkom/read/reguler/b49946509ff64e

Kelengkapan dokumen yang perlu diupload pada pendaftaran online :

  1. Foto diri berwarna terbaru (File JPG)
  2. Ijazah dan Transkrip Sarjana (File PDF)
  3. Ijazah dan Transkrip Magister (untuk pendaftar program Doktor) (File PDF)
  4. Sertifikat Tes Potensi Akademik (File PDF)
  5. Sertifikat TOEFL/Tes kemampuan bahasa Inggris lainnya (lihat syarat pada masingmasing program studi untuk keterangan lebih lanjut) (File PDF)
  6. Dua surat rekomendasi akademik (untuk pendaftar program Magister), atau tiga surat rekomendasi akademik (untuk pendaftar program Doktor) (File PDF)
  7. Surat keterangan sehat dan bebas narkoba (File PDF)
  8. KTP (File JPG)
  9. Surat Ijin/Penugasan dari instansi (bagi yang sudah bekerja) (File PDF)
  10. Daftar Riwayat Hidup (File PDF)
  11. Sinopsis rencana penelitian (File PDF)
  12. Surat keterangan sumber dana (File PDF)
  13. Profil mahasiswa pada situs forlap dikti (lakukan pencarian pada https://pddikti.kemdikbud.go.id/ kemudian upload screenshot halaman data mahasiswa pada Admisi UB) (File JPG)
  14. Upload semua dokumen ke halaman admisi.ub.ac.id

 

Jenis Program dan Biaya

Program Reguler 1     :  Waktu kuliah Senin-Jumat pukul 08.00-16.00 WIB

Program Reguler 2     : Waktu kuliah Senin-Jumat (Hybrid) pukul 18.00-20.30 WIB & Sabtu (Luring) pukul 08.00-12.00 WIB.

Biaya pendidikan magister untuk pendaftaran mahasiswa kelas reguler TA. 2023/2024 terdiri atas:

i. Biaya Pendaftaran Reguler I & II Rp   1.000.000,-
ii. Biaya matrikulasi (jika diwajibkan) per sks Rp      250.000,-
iii. a.   UKT Reguler 1 a) Rp 11.700.000,-
b.    UKT Reguler 2 a) Rp.15.000.000,-

Note:

  1. Biaya pendaftaran yang telah dibayarkan di bank tidak dapat ditarik kembali dengan alasan apapun.
  2. a) Mengikuti peraturan Rektor yang berlaku.

 

Waktu-waktu penting

Gelombang II

  1. Pendaftaran Program Magister : 27 Maret – 2 Mei 2023
  2. Verifikasi berkas pendaftaran : 1 – 3 Mei 2023
  3. Psikotes : 13 Mei 2023  
  4. Tes bidang: 13 Mei 2023
  5. Tes wawancara : 13 Mei  2023
  6. Pengumuman hasil seleksi : 23 Mei 2023
  7. Daftar ulang mahasiswa baru : Awal Semester Ganjil 2023/2024 (Diumumkan lebih lanjut)

*) Materi uji: Algoritma dan Pemrograman (AP), Matematika Komputasi (MK), Jaringan Komputer (JK), Basis Data (BD)

Kontak :

official website      : https://mcs.filkom.ub.ac.id/

Email                     :  magister.ilkom@ub.ac.id,

Wa Business    :  +62 811-3222-9696 (Departemen Teknik Informatika)