Program PFmuda Pertamina Foundation 2021
Program PFmuda 2021 kembali digelar oleh Pertamina. Program PFmuda adalah prakarsa anak muda dalam menuntaskan isu-isu sosial melalui proyek sosial yang inovatif dan inspiratif. Tujuan PFmuda membuka kesempatan bagi generasi muda untuk berani merealisasikan gagasan dalam sebuah prakarsa proyek sosial dengan tema : Inovasi Generasi dalam Menuntaskan Isi-Isu Sosial.
Disediakan apresiasi bantuan pendanaan dengan total nilai lebih dari 850 juta untuk membantu merealisasikan proyek sosialnya bagi mereka yang lolos dan menjadi terbaik dalam ajang kompetisi yang bersifat terbuka.
Proses seleksi secara online dengan tahapan awal proses registrasi dan pengiriman proposal serta kelengkapan administrasi yang dimulai pada tanggal 1 s/d 31 Juli 2021.
Persyaratan kompetisi ini antara lain:
- Terbuka untuk umum
- Individu atau kelompok dengan usia rentang 17 – 35 tahun
- Memiliki proposal gagasanproyek untuk menuntaskan isu-isu sosial dan lingkungan
- Memiliki pengalaman menjalankan proyek sosial atau pernah melakukan aksi social
- Aktif dalam organisasi, komunitas atau kegiatan sosial
Sementara ketentuan pendaftar diantarannya:
- Karya yang diusulkan asli, tidak mengandung sara, kekerasan dan pornografi
- Penulisan dan penyusunan sesuai dengan format dari PFmuda
- Proposal tidak pernah menang atau sedang diusulkan dalam lomba lainnya
- PFmuda berhak menggunakan dan mempublikasikan karya yang dikirim peserta
- Peserta wajib menyertakan logo Pertamina Foundation dan tulisan atau hastag @pertaminafoundation di akhir video yang dikirim melalui Youtube
- Isi foto, video, tulisan dan proposal proyek sosial mutlak menjadi tanggung jawab peserta dan panitia tidak melayani segala gugatan dari pihak manapun atas hal tersebut
- Keputusan juri tidak dapat diganggu gugat
Info lebih lengkap, pendaftaran dan format proposal dapat dilihat pada https://muda.pertaminafoundation.org