FILKOM UB Tandatangani MoU dengan 6 Perguruan Tinggi di China

FILKOM UB Tandatangani MoU dengan 6 Perguruan Tinggi di China

Fakultas Ilmu Komputer, Universitas Brawijaya (FILKOM UB) bersama-sama dengan sejumlah perguruan tinggi di Indonesia dan APTIKOM melakukan studi banding dan melakukan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) dengan enam perguruan tinggi di China (29/4/2019). Perwakilan FILKOM UB yang melakukan penandatanganan MoU adalah Ir. Heru Nurwarsito, M.Kom. selaku Wakil Dekan I Bidang Akademik yang didampingi oleh Dr. Eng. Herman Tolle, S.T, M.T. selaku Ketua Jurusan Sistem Informasi.

Adapun enam perguruan tinggi yang melakukan MoU dengan FILKOM UB adalah Suzhou Vocational University, Zhejiang Business Technology Institute, Jiangsu Agri-animal Husbandry Vocational College, Jiangsu Vocational Institute of Architectural Technology, Jiangsu Vocational College of Information Technology dan International Cultural Communication Center (ICCC). Kegiatan penandatanganan dilakukan di Suzhou Vocational University, China.

Dalam naskah MoU yang ditandatangani tersebut tercatat beberapa bidang yang akan dikembangkan kerjasamanya meliputi kegiatan pertukaran pelajar; kunjungan dosen dan tim manajemen; pertukaran budaya dan akademik; pengembangan kompetensi pengajar, perkuliahan dan bahasa; kolaborasi riset serta pendirian pusat pelatihan bahasa. Disamping bidang tersebut tidak menutup kemungkinan untuk dikembangkan kerjasama dalam bentuk yang lain untuk mengakomodasi upaya pengembangan kedua belah pihak.

Diharapkan dengan kerjasama ini FILKOM UB beserta perguruan tinggi partner bisa mendapatkan manfaat yang besar. Kemudian secara bersama-sama mampu meningkatkan kualitas layanan akademik masing-masing dan menghasilkan lulusan bidang Information Technology (IT) yang mampu memenuhi kebutuhan industri terkait. [dna]