Research Showcase FILKOM UB 2018: Pamerkan Hasil Penelitian Dosen dan Mahasiswa FILKOM

Research Showcase FILKOM UB 2018: Pamerkan Hasil Penelitian Dosen dan Mahasiswa FILKOM

Salah satu rangkaian kegiatan Joint Conference FILKOM UB 2018 adalah kegiatan Research Showcase. Kegiatan ini dilaksanakan pada 10 – 11 November 2018 di Hall Lantai 1 gedung F Fakultas Ilmu Komputer, Universitas Brawijaya (FILKOM UB). Pelaksanaan pameran mulai pukul 08.00 – 16.00 WIB setiap harinya. Pameran diikuti oleh sembilan grup riset yang meliputi Grup Riset Rekayasa Perangkat Lunak (RPL), Technology Enhanced Learning (TEL), Komputer Berbasis Jaringan (KBJ), Geoinformatika, Komputasi Cerdas dan Visualisasi (KCV), Media, Game and Mobile Technology (MGM), Sistem Informasi, Computer Vision serta Robotika dan Embedded System. Pameran dihadiri oleh para peneliti yang menjadi keynote speakers, invited speakers, author dan peserta Joint Conference FILKOM UB 2018 serta mahasiswa FILKOM UB.

Disampaikan oleh Wijaya Kurniawan, S.T, M.T. selaku Ketua Pelaksana Research Showcase 2018, kegiatan ini bertujuan untuk memamerkan hasil penelitian dosen dan mahasiswa FILKOM. Selain itu juga untuk membuka peluang kerjasama penelitian antara FILKOM UB dengan universitas lain maupun dengan perusahaan.

Berikut penelitian yang dipamerkan masing-masing grup riset dalam Research Showcase 2018:

  1. Grup Riset Rekayasa Perangkat Lunak (RPL):
    • SCLib:Perhitungan Nilai Kohesi Class dengan Pendekatan Semantik dengan Mempertimbangkan Artifak Desain
    • Elearning berbasis Gamification/ CodeManiac (CoMa)
    • Determining Basis Path Testing Using GA & J48
    • Development of Semantically Effect Annotation Framework for BPMN Process Models
  2. Komputer Berbasis Jaringan (KBJ);
    • A LPWAN based Wireless Sensor Node for Aquaculture Water Quality Monitoring System
    • An Event-Based Middleware for Syntactical Interoperability in Internet of Things
    • Improving End-to-End Network Throughput Using Multiple Best Paths Routing in Software Defined Networking
  3. Geoinformatika;
    • Tangible GIS
    • Synthetic Aperture Radar (SAR) Applications
    • Free Open Source Geospatial Data & Software (FORGeDS)
  4. Komputasi Cerdas dan Visualisasi (KCV);
    • Classification in Network Intrusion Detection System using Restricted Growing Self-Organizing Map
    • Hybrid Particle Swarm Optimization (PSO) and Simulated Annealing (SA) for optimization in Capacitated Vehicle Routing Problem (CVRP)
    • Implementasi Metode Template Matching untuk Mengenali Nilai Angka Pada Uang Kertas yang Dipindai
  5. Media, Game and Mobile Technology (MGM);
    • Entertainment Terminal controlled by Head Pose Movement Only (HEMOCS for Entertainment Terminal)
    • Disabled Communication Board
      Board Controlled with Head Pose Movement Only (iHelp HEMOCS Communication Board)
  6. Sistem Informasi:
    • Analisis Layanan Kesehatan Primer “ANDAL” dengan Pendekatan Desain Layanan pada Poliklinik PG Kebonagung
    • Arsitektur Bisnis untuk Layanan Kesehatan Primer: Pemodelan Kondisi Saat ini dan Kondisi Usulan
    • Antara Perencanaan Strategis Sistem Informasi dan Pengembangan Arsitektur Enterprise: Komparasi Melalui Studi Literatur
    • Kerangka Kerja dan Sistem Informasi untuk Manajemen Layanan Kesehatan Primer “ANDAL”
  7. Technology Enhanced Learning (TEL):
    • GTRAS (Graphical Tracking Activity System for Problem-Posing Learning Process Insights
    • Educational Game Development for Road Crossing using Natural User Interface
  8. Computer Vision:
    • Smart Wheelchair
  9. Robotika dan Embedded System:
    • Automatic Estimation of Human Weight from Body Silhouette using Multimedia Linear Regression
    • Pengkondisian Sinyal Electromyography sebagai Identifikasi Jenis Gerakan Lengan Manusia
    • Quadcopter