Perwakilan BCC Juara 1 Indonesia Android Kejar Hackathon 2017
Pada tanggal 6 – 7 September 2017 dua tim dari Basic Computing Community (BCC) yaitu BCC-KJU dan BCC-Badstics mengikuti lomba Indonesia Android Kejar Hackathon yang dilaksanakan oleh Google Developer bertempat di Menara by Kibar, Jakarta Pusat. Kedua tim masing beranggotakan tiga mahasiswa Fakultas Ilmu Komputer, Universitas Brawijaya (FILKOM UB). Dimana tim BCC-KJU beranggotakan Eko Prasetyo L N H (2014), Riski Puspa Dewi Diangga Putri (2014) dan Muh. Ananta Pratama (2015). Sementara itu Tim BCC-Badstics beranggotakan Robihamanto (2014), M. Ridho Kurniawan (2014), Andri Suranta Ginting (2015).
Dalam kompetisi yang diikuti oleh peserta dari 10 kota di Indonesia tersebut, kedua tim perwakilan BCC berhasil maju hingga babak final. Dalam babak final tersebut terpilih 90 peserta terbaik yang telah berhasil menyisihkan 5.000 peserta lainnya. Dimana dalam kesempatan tersebut BCC-KJU mengusung ide ‘Sporty Way’ yaitu sebuah aplikasi untuk mempertemukan pengguna yang ingin melakukan olahraga tapi tidak memiliki rekan untuk berolahraga. Dengan aplikasi ini pengguna dapat membuat event yang akan ditampilkan pada maps sehingga pengguna lain dapat melakukan request untuk join pada event yang telah dibuat. Setelah itu event akan dijalankan sesuai dengan jadwal yang telah dibuat. Aplikasi ini juga dapat melakukan penggabungan antar event dari setiap pembuat event yang ada dalam aplikasi. Dengan demikian jika pemain/peserta sebuah tidak mencukupi, dengan digabungkan bersama event serupa maka event tersebut tetap dapat berjalan.
Sementara itu tim BCC-Badstics mengangkat ide karya yang diberinama ‘Badstics’ yaitu sebuah aplikasi yang dapat menentukan karakteristik pemain bulutangkis sesuai dengan action yang dilakukan di lapangan. Dengan demikian aplikasi ini akan berguna bagi pelatih untuk mengetahui kelemahan pemain dan statistik pemain ketika di lapangan. Data hasil komputasi dari aplikasi tersebut kemudian dapat menjadi dasar pelatih untuk dapat memberikan arahan pada pemain, sehingga harapannya pemain dapat memenangkan pertandingan.
Dengan karyanya tersebut kedua tim berhasil maju ke babak 10 besar. Dimana dalam babak tersebut setiap tim harus melakukan presentasi kembali untuk penentuan pemenang utama. Hasil persaingan ketat pada babak akhir tersebut, tim BCC – KJU dengan ide ‘Sporty Way’ terpilih menjadi juara 1 pada event Indonesia Android Kejar Hackathon 2017. [robi/dna]