EC-Council dan Inixindo Tawarkan Kerjasama pada PTIIK UB

EC-Council dan Inixindo Tawarkan Kerjasama pada PTIIK UB

Harsanti, perwakilan Inixindo dan Tin Tin Hadijanto selaku Country Manager EC-Council mengunjungi Program Teknologi Informasi dan Ilmu Komputer (PTIIK) Universitas Brawijaya untuk menawarkan kerjasama (12/3). Kunjungan tersebut disambut baik oleh Ir. Heru Ir. Heru Nurwarsito, M.Kom. beserta perwakilan Kepala dan Sekretaris Prodi serta Kepala Laboratorium di PTIIK UB.

Bertempat di ruang meeting gedung A PTIIK UB, Ir. Heru membuka percakapan dengan memperkenalkan jajaran perwakilan PTIIK yang hadir. Selain itu Ir. Heru juga memberikan gambaran singkat tentang sejarah berdirinya PTIIK dan perkembangannya hingga saat ini.
“PTIIK ini berdiri tahun 2011 dan merupakan gabungan dari dua program studi Teknik Perangkat Lunak serta Ilmu Komputer. Dulu kedua prodi itu dibawah naungan fakultas yang berbeda, Fakultas Teknik dan MIPA. Karena memiliki kesamaan disiplin ilmu, maka dijadikan satu menjadi PTIIK,” jelas Ir. Heru.

Sementara itu, mencoba memperkenalkan EC-Council dan Inixindo, Tin Tin mengungkapkan bahwa EC-Council adalah vendor netral yang memberikan sertifikasi internasional dalam bidang IT security. Sedangkan Inixindo adalah perusahaan rekanan EC-Council yang bertindak sebagai salah satu Authorized Training Center EC-Council di Indonesia.

Menurut Tin Tin, sejak tahun 2009 lalu EC–Council telah meluncurkan program sertifikasi IT Security versi akademis. Dengan adanya program tersebut, maka memungkinkan EC-Council beserta Inixindo untuk dapat memberikan pelatihan serta sertifikasi IT Security pada anak didik di berbagai institusi pendidikan. Hal ini dinilai penting karena mempertimbangkan jumlah lulusan yang cukup banyak setiap tahunnya, sehingga persaingan dalam mendapatkan lapangan pekerjaan juga semakin tinggi. Karenanya, dengan sertifikasi internasional akan menambah nilai tambah bagi para lulusan.

Karena EC-Council merupakan vendor netral, maka yang diajarkan dan diujikan adalah ilmu tentang IT Security tanpa terbatas pada salah satu vendor. Menurut Tin Tin, selain mendapatkan pelatihan dan sertifikasi IT Security internasional peserta EC-Council versi akademis akan mendapatkan fasilitas college textbooks ( EC-Council Press), online courses, assessment exams,  CBT videos dan lab activities via iPrep, iVideo, iExam, iLearn dan iLabs platform.

Hasil pertemuan tersebut rencananya akan disampaikan kepada pimpinan untuk kemudian didiskusikan lebih lanjut. Untuk diketahui, hingga saat ini PTIIK UB telah menjalin kerjasama sertifikasi bagi mahasiswa antara lain dengan IBM dan Cisco. [dna]