Kini PTIIK Miliki Instruktur Cisco Networking Academy
Kini Program Teknologi Informasi dan Ilmu Komputer (PTIIK) UB telah resmi memiliki dua orang Instruktur sebagai pembimbing Cisco Networking Academy (CNA) yang berkualifikasi dan diakui oleh Instructor Training Centers (ITCs) Cisco. Hal ini sehubungan dengan telah terselesaikannya Training of Trainers (ToT) Sertifikasi CNA for Instructor yang dijalani dalam total waktu 1 bulan oleh Sabriansyah Rizqika Akbar, ST., M.Eng. (dosen PTIIK) danBroto Pamungkas, S.T. (Laboran Lab. Jaringan Komputer PTIIK)
Menurut Sabriansyah, ToT yang diikutinya di Instructor Training Centers (ITCs) Cisco UGM Yogyakarta tersebut meliputi 4 (empat) tahapan materi yang harus ditempuh, yaitu exploration 1 (Network Fundamentals), exploration 2 (Routing protocols and Concepts), exploration 3 (LAN Switching and Wireless), exploration 4 (Accessing Wide area network/WAN). Untuk Exploration 1 & 2 telah ditempuh pada bulan Juli selama 2 minggu, sedangkan exploration 3 & 4 ditempuh pada 17 – 31 Agustus 2013.
Dalam ToT tersebut para peserta tidak hanya diberikan materi saja, akan tetapi juga harus melakukan berbagai tugas dan tes untuk mendapatkan penilaian. Instruktur yang dapat dianggap lulus pada ToT ini adalah yang mendapatkan nilai minimal 80 pada final exam (tes teori) dan skill based assesment (tes praktek).
“Untuk perwakilan dari PTIIK tidak bermasalah dengan segala ujian tersebut. Jadi dari apa yang diperoleh kemarin kita sudah sah menjadi pembimbing CNA yang berkualifikasi dan diakui oleh Instruktur Training Center Cisco,” jelas Sabriansyah.
Dengan adanya minimal dua instruktur bersertifikasi CNA tersebut, maka suatu instansi dapat membentuk CNA untuk memberikan pelatihan persiapan menghadapi tes Cisco Certified Networking Academy (CCNA).
“Harapannya kedepan dengan ketersediaan instruktur ini maka dapat dibuat Cisco Networking Academy yang bertempat di PTIIK. Sehingga dapat memfasilitasi mahasiswa untuk persiapan menghadapi tes CCNA,” ujarnya.
Selain kerjasama dengan Cisco untuk pembentukan CNA di PTIIK UB, rencananya akan dijajaki juga kerjasama dengan pihak penyelenggara sertifikasi CCNA, yaitu Pearson VUE.
“Hingga saat ini Pearson VUE yang dipercaya sebagai pihak ketiga penyelenggara sertifikasi untuk Cisco. Nanti rencananya dengan menjalin kerjasama bersama Pearson VUE, mahasiswa yang mengikuti CNA di PTIIK dapat memperoleh potongan biaya saat akan mengambil tes CCNAdi Pearson VUE ,” ungkapnya.
Dengan sertifikasi CCNA tersebut harapannya para lulusan PTIIK dapat memiliki kompetensi spesifik, khususnya dibidang jaringan komputer yang dapat meningkatkan daya saingnya ketika memasuki dunia kerja. [dna]