Pengumuman Penundaan Pelaksanaan Wisuda Periode V TA. 2012/2013
Bersama ini kami informasikan bahwa berdasarkan data peserta wisudawan Periode V Tahun Akademik 2012/2013 ada beberapa fakultas yang belum melengkapi data persyaratan wisuda, sehubungan dengan hal tersebut rencana pelaksanaan Wisuda Periode V Tahun Akademik 2012/2013 yang sebelumnya Tanggal 18 Mei 2013 diundur menjadi tanggal 1 Juni 2013.
Peserta wisuda Periode V Tahun Akademik 2012/2013 yang datanya belum lengkap diberi batas waktu s.d. tanggal 10 Mei 2013 untuk melengkapi datanya di Fakultas. Jika s.d. tanggal tersebut datanya belum lengkap, keikutsertaan pada wisuda Periode V Tahun Akademik 2012/2013 akan dibatalkan.
Demikian, atas perhatiannya diucapkan terima kasih
Rektor,
Prof. Dr. ir. Yogi Sugito
NIP. 195101221979031002