Perwakilan PTIIK UB Menjadi Finalis ELINFO Competition 2012

Perwakilan PTIIK UB Menjadi Finalis ELINFO Competition 2012

Tim Perwakilan dari Program Teknologi Informasi dan Ilmu Komputer (PTIIK) Universitas Brawijaya menjadi finalis 10 besar dalam Electronics and Informatics (ELINFO) Competition 2012 untuk kategori IT Competition. ELINFO adalah sebuah kompetisi yang digelar Himpunan Mahasiswa Teknik Informatika dan Elektronika (HIMANIKA) Universitas Negeri Yogyakarta yang bertaraf nasional.  Ada dua kategori yang diperlombakan dalam kompetisi ini yaitu; RoboRace (RR) dalam bentuk line follower dan IT Competition (IT) dalam bentuk web design. Untuk kategori  RoboRace diikuti 148 tim peserta, sedangkan kategori IT Competition diikuti 41 tim peserta.

Dalam kompetisi yang digelar selama dua hari (24-25 November 2012) di Gedung KPLT Fakultas Teknik UNY ini PTIIK UB mengirimkan dua tim perwakilan untuk kategori RoboRace dan tiga tim perwakilan untuk kategori IT Competition. Aryo Pinandito, ST, M.MT yang menjadi dosen pendamping para tim dari PTIIK UB mengatakan bahwa dengan masa persiapan yang hanya satu minggu, tim perwakilan PTIIK untuk kategori IT Competition telah mampu masuk ke babak final 10 besar menyingkirkan 31 tim lainnya yang berasal dari berbagai universitas di seluruh Indonesia. Pencapain ini sudah patut dibanggakan mengingat masa persiapan yang cukup singkat. Meskipun demikian evaluasi tetap perlu dilakukan demi perkembangan tim yang lebih baik.

Menurut Aryo, tim perwakilan PTIIK untuk IT Competition belum bisa menjadi juara dikarenakan beberapa faktor. Selain singkatnya waktu persiapan tim, adanya ketentuan teknis yang baru disampaikan saat hari H kompetisi diadakan juga memberi efek besar pada pencapaian tim perwakilan dari PTIIK UB. Hal ini menjadi perhatian tersendiri untuk PTIIK agar pada kompetisi mendatang yang akan diikuti tidak terjadi hal serupa yang dapat merugikan tim perwakilan dari PTIIK UB.
“Jadi saat lomba ada beberapa ketentuan teknis penting yang baru disampaikan. Seperti penggunaan framework yang ternyata bisa menambahkan nilai, dan penilaian yang berdasarkan hasil bukannya proses pembuatan, itu baru kita tahu pada hari H. Jadi ternyata banyak yang sudah memakai template, tinggal diubah sedikit ditambah animasi dan segala macam sudah boleh diikutkan kompetisi, sementara perwakilan dari PTIIK membangun template dari nol untuk kompetisi ini,” jelasnya.

Selain itu, untuk persiapan menghadapi kompetisi mendatang Aryo menuturkan dirinya memiliki rencana untuk membuat study club untuk web, dimana dalam wadah itu nantinya para mahasiswa yang berminat dalam bidang web bisa belajar banyak tentang segala sesuatut yang berkaitan dengan web.
“Saya punya rencana, nantinya akan membentuk study club untuk web. Jadi nanti mereak bisa sharing dan banyak belajar tentang web, baik desain maupun programmingnya,” ujar Aryo.

Sementara itu, untuk kategori RoboRace terpaksa harus gagal sejak babak penyisihan dikarenakan adanya rangkaian kabel yang putus saat robot dilombakan. Adam Iskandar salah satu anggota tim Magnum perwakilan PTIIK menjelaskan bahwa sebenarnya saat persiapan dan pengecekan tidak ada masalah pada robot yang dibuatnya, akan tetapi pada saat robot dilombakan tidak dapat sampai ke finish dikarenakan adanya kabel yang terlepas dari rangkaian.
“Sebenarnya saat latihan sudah tidak ada masalah. Tapi saat lomba ada kabel yang lepas jadi robot tidak ada sensor dan maju terus. Kabel yang lepas itu baru kita tahu waktu selesai lomba,” jelasnya.

Meski sudah harus tersingkir dari babak awal, Adam mengatakan dirinya tidak merasa jera sama sekali. Dirinya dan tim justru merasa bangga karena menjadi pelopor yang bisa mewakili UB di kompetisi Robot Line Follower ini.
“Nggak kapok sama sekali. Ini robotnya masih kita perbaiki lagi sampai sempurna, setelah itu baru kita nanti mencari kompetisi lagi untuk diikuti. Karena sebelumnya dari senior kita di UB sendiri belum ada yang pernah ikut kompetisi Robot Line Follower. Jadi kita yang pertama,” pungkas Adam sambil tersenyum. (dna)

Berikut ini nama Tim Perwakilan dari PTIIK UB di ELINFO Competition 2012:

Kategori RoboRace

  1. Tim Magnum, anggota:
    Ghayuh Fernanda Putra
    Adam Iskandar
    M. Emirza Alam Firdaus
  2. Tim Sonic, anggota:
    Maysha Tri Handono
    Ananto Setyo Wicaksono
    Sigit Pramono

 Kategori IT Competition

  1. Tim Arkombee, anggota:
    Randyka Aurora Yudhistira
    Wahyu Teja Kusuma
  2. Tim Nakama, anggota:
    Dirga Harjuna P
    Nurcahyo Pujo N
  3. Tim Aphrodite, anggota:
    Naldo Sancho L.
    Nadia Soraya