Lomba Karya Tulis Perkoperasian Tahun 2014

Lomba Karya Tulis Perkoperasian Tahun 2014

Dalam rangka memperingati Hari Koperasi ke 67 Tahun 2014, Dinas Koperasi dan UMKM Provinsi Jawa Timur menggelar Lomba Karya Tulis Perkoperasian 2014.

Persyaratan Peserta

  1. Kategori Mahasiswa
    – Peserta adalah perorangan dari mahasiswa yang pada saat ini masih aktif tercatat sebagai mahasiswa di Perguruan Tinggi Negeri/ Swasta di Provinsi Jawa Timur dengan dibuktikan copy Kartu Tanda Mahasiswa (KTM);
    – Pemenang Karya Tulis Perkoperasian Tahun 2012 dan 2013 tidak diperkenankan untuk mengikuti Lomba Karya Tulis Perkoperasian Tahun 2014
  2. Kategori Masyarakat Umum
    – Peserta adalah perorangan yang berasal dari masyarakat umum (anggota/ bukan anggota koperasi) yang bertempat tinggal di wilayah Provinsi Jawa Timur dengan dibuktikan copy Kartu Tanda Penduduk (KTP);
    Pemenang Karya Tulis Perkoperasian Tahun 2012 dan 2013 tidak diperkenankan untuk mengikuti Lomba Karya Tulis Perkoperasian Tahun 2014

?Pengiriman Karya Tulis

Buku Karya Tulis dibuat 2 (dua) eksemplar dan dikirim kepada Dinas yang emmbidangi Koperasi dan UMKM Kabupaten/ Kota Setempat untuk dihimpun, selanjutnya akan dikirim ke Sekretariat Panitia Lomba Karya Tulis Perkoperasian Jawa Timur Tahun 2014 dengan alamat Dinas Koperasi dan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah Provinsi Jawa Timur, c.q. Bidang Kelembagaan Koperasi, Jalan Raya Juanda Surabaya paling lambat tanggal 21 Mei 2014 (Cap Pos).

Informasi lebih lanjut tentang Lomba dapat dilihat pada file berikut ini:
Pedoman Lomba Karya Tulis Perkoperasian Th. 2014