Abstract
Balita adalah kelompok anak yang berumur dibawah lima tahun. Kelompok anak ini menjadi istimewa karena menuntut curahan perhatian yang intensif untuk mengoptimalkan pertumbuhan dan perkembangannya. Hasil Riset Kesehatan Dasar (Riskesdas) tahun 2013 secara Nasional diperkirakan Prevalensi Balita Gizi Buruk dan Kurang (Giburkur) sebesar 19,6% dari jumlah balita sebesar 23.708.844. Seiring dengan perkembangan teknologi informasi, bidang komputasi numeris mengalami perkembangan yang sangat pesat. Salah satu algoritma yang berkembang di bidang komputasi adalah Naive Bayes Classification (NBC). Algoritma NBC bertujuan untuk melakukan klasifikasi data pada kelas tertentu. Algoritma NBC akan diaplikasikan dalam penelitian ini untuk menentukan status gizi balita dengan menggunakan umur, tinggi badan, berat badan, lingkar kepala, lingkar lengan atas sebagai variabel input. Hasil penelitian menunjukkan kinerja sistem sebesar 80%.