IMPLEMENTASI METODE NAIVE BAYES UNTUK KLASIFIKASI TARAF HIDUP MASYARAKAT SEJAHTERA PADA KOTA BATU

Repositori Jurnal Mahasiswa PTIIK UB
© 2016 by Doro Jurnal
Volume 8 - Number 33
Year of Publication: 2016
Damara Budi S., Candra Dewi dan Rekyan Regasari Mardi Putri
Download Article

 


Abstract

Indonesia memiliki wilayah yang sangat luas dan merupakan negara kepulauan terbesar di dunia, yang memiliki kekayaan alam yang melimpah, dengan iklim tropis yang menyebabkan negara Indonesia memiliki waktu produktif sepanjang tahun, dalam hal ini Indonesia seharusnya memiliki kelebihan dari negara empat musim, karena masa produktif yang optimal hanya 3 musim, namun hal tersebut berbanding terbalik dengan kondisi sumberdaya manusia di Indonesia, kesejahteraan masyarakat Indonesia masuk kurang jika dibandingkan dengan negara negara empat musim tersebut. Tujuan yang ingin dicapai dari penulisan skripsi ini adalah untuk mengetahui cara melakukan implementasi metode Naïve Bayes pada kasus klasifikasi Keluarga Sejahtera. Mengetahui tingkat akurasi algoritma pembelajaran Naïve Bayes untuk klasifikasi keluarga sejahtera. Berdasarkan penelitian dengan judul Implementasi Metode Naïve Bayes Untuk Klasifikasi Taraf Hidup Masyarakat Sejahtera Pada Kota Batu, diperoleh hasil uji coba skenario pertama menunjukkan bahwa 100 data latih setelah dilakukan pengujian sebanyak 55 kali, mendapatkan akurasi 92,73%. Hasil uji coba skenario kedua, 20 data latih, dilakukan pengujian sebanyak 50 pengujian, didapatkan akurasi 72%. Hasil uji coba skenario ketiga, dengan 10 data latih dilakukan 55 kali pengujian, didapatkan akurasi sebesar 60%.

Keywords

Klasifikasi, Naive Bayes, Keluarga Sejahtera