Implementasi Metode Store And Forward Pada Hypertext Transfer Protocol (HTTP)

Repositori Jurnal Mahasiswa PTIIK UB
© 2016 by Doro Jurnal
Volume 8 - Number 33
Year of Publication: 2016
Muhammad Gigih Wicaksono, Aswin Suharsono dan Adhitya Bhawiyuga
Download Article

 


Abstract

Perkembangan internet saat ini sangat pesat. Di Desa maupun daerah terpencil perkembangan teknologi masih minim. Delay Tolerant Network (DTN) merupakan sebuah solusi yang ditawarkan untuk mengatasi masalah ini. Namun karena terjadi Internet Ossification, teknologi DTN tidak dapat diimplementasikan pada jaringan yang ada saat ini karena dapat merubah banyak infrastruktur yang sudah ada. Untuk mengatasi hal semacam ini, perlu dibuat sebuah arsitektur baru yang dapat mengatasi hal semacam ini tanpa merubah infrastruktur yang ada. Oleh karena itu diambil metode store and forward yang dimiliki DTN. Metode store and forward ini akan bekerja pada protokol yang umum digunakan saat ini. Protokol ini adalah protokol HTTP, HTTP dianggap lebih sederhana dan dapat berjalan di banyak jenis Transport layer seperti TCP maupun SCTP.

Implementasi Metode store and forward pada HTTP ini dimulai dengan membuat routing yang jelas dan pasti, agar tidak ada kesalahan dalam pengiriman file. File yang di upload akan disimpan pada folder khusus dan tiap file memiliki header IP pada filename. Header IP pada filename ini nanti yang akan memastikan sebuah file adalah milik node tertentu. Implementasi ini akan diuji beberapa OS (Operating System) agar dapat digunakan secara universal, OS yang digunakan adalah Windows 10, Linux dan Raspbian untuk Raspberry pi. Implementasi ini diharapkan dapat menjadi solusi Internet ossification saat ini

Keywords

Store and Forward, Hypertext Transfer Protocol, Delay Tolerant Network, Raspbery pi, Internet Ossification