RANCANG BANGUN APLIKASI PENENTUAN KUALITAS GARAM DENGAN METODE FUZZY INFERENCES SYSTEM (FIS) MAMDANI BERBASIS WEB

Repositori Jurnal Mahasiswa PTIIK UB
© 2016 by Doro Jurnal
Volume 7 - Number 30
Year of Publication: 2016
Indah Nur Alifia Rahma, Budi Darma Setiawan dan Denny Sagita R.
Download Article

 


Abstract

 

Indonesia sebagai negara kepulauan menyimpan banyak potensi yang dapat dimanfaatkan. Salah satunya adalah komoditas garam. Oleh karena itu pendampingan dan pembinaan petani garam yang direkrut kementerian terkait diperlukan untuk meningkatkan pengetahuan petani garam dan memastikan bahwa hasil produksi petani sesuai kualitas. Implementasi penentuan kualitas garam yang dibuat dirancang untuk membantu dalam menentukan kualitas garam. Parameter yang digunakan dalam hal ini terdiri dari faktor warna, kandungan NaCl dan kebersihan. Proses perhitungan dalam penentuan kualitas garam ini menggunakan metode fuzzy inferences system (fis) mamdani. Model pengembangan sistem menggunakan model waterfall yang disesuaikan dengan kebutuhan pengguna yaitu pembina garam. Implemenatasi program dengan menggunakan framework Codeigniter. Hasil dari pengujian menghasilkan pengujian usability 83,28% . Dan tingkat akurasi antara hasil perhitungan aplikasi dengan hasil keputusan dari ahli kualitas garam sebesar 86,6%.

 

Keywords

kualitas garam, fis mamdani, waterfall model