REKOMENDASI TINDAKAN PETANI TERHADAP PENYAKIT PADA TANAMAN TEMBAKAU MENGGUNAKAN METODE AHP - TOPSIS

Repositori Jurnal Mahasiswa PTIIK UB
© 2016 by Doro Jurnal
Volume 8 - Number 29
Year of Publication: 2016
Reza Dwi Rahmadian, Nurul Hidayat dan Indriati
Download Article

 


Abstract

Peran tembakau bagi masyarakat cukup besar sebab aktivitas produksi dan pemasarannya melibatkan banyak elemen di masyarakat untuk mendapatkan pekerjaan. Dalam budidaya tembakau sering mendapat kendala diserang penyakit dari jamur dan virus yang menyebabkan kualitas maupun kuantitas produksi menurun. Untuk menjaga hasil produksi maka perlu diketahui jenis-jenis penyakit, gejala dan pengendaliannya. Pengendalian penyakit tanaman tembakau merupakan salah satu aspek terpenting dalam budidaya tanaman tembakau agar hasil yang diperoleh dapat optimal. Metode AHP mempunyai kelebihan dalam menyelesaikan suatu permasalahan dengan cara membandingkan setiap kriteria secara berpasangan sehingga didapatkan bobot nilai dari setiap kriteria yang ada. Sedangkan metode TOPSIS dipilih karena mampu melakukan perankingan terhadap alternatif terpilih, dimana alternatif terpilih yang terbaik tidak hanya memiliki jarak terpendek dari solusi ideal positif, tapi juga memiliki jarak terpanjang dari solusi ideal negative. Rekomendasi Tindakan Petani Terhadap Penyakit Pada Tanaman Tembakau ini dapat digunakan sebagai alat dalam mengidentifikasi penyakit tanaman tembakau serta memberikan solusi penanganan yang tepat dalam mengatasi penyakit tersebut. Pada penelitian ini jenis penyakit yang dapat dideteksi sebanyak 5 penyakit menggunakan metode AHP - TOPSIS dengan masukan gejala dari pakar. Hasil pengujian akurasi terdapat 30 data uji menghasilkan akurasi persentasi sebesar 93%

Keywords

Tanaman Tembakau, AHP, TOPSIS, Akurasi, Preferensi