Abstract
Rambu lalu lintas merupakan faktor penting dalam jalan raya. Terdapat berbagai macam rambu lalu lintas salah satunya yaitu lampu lalu lintas. Lampu lalu lintas menurut Undang-undang nomor 22 tahun 2009 adalah lampu yang mengendalikan arus lalu lintas yang terpasang di persimpangan jalan, tempat penyeberangan, dan tempat arus lalu lintas lainnya. Seiring perkembangan lampu lalu lintas, saat ini terdapat lampu lalu lintas yang dapat dikendalikan secara terpusat. Sistem kendali yang digunakan menggunakan media wireless. Dalam kendali yang diberikan meliputi kendali timer nyala lampu hijau dalam suatu persimpangan sesuai dengan kondisi lalu lintas. Disamping itu digunakan pula untuk mengendalikan tampilan dari lampu lalu liintas. Dalam penelitian ini mengatur tampilan lampu lalu lintas menggunakan modul komunikasi NRF24L01 dengan media komunikasi secara wireless. Perdasarkan pengujian yang dilakukan terdapat 2 metode, yaitu metode autodan metode manual. Metode auto memiliki kecepatan rata-rta pengiriman data 18,9 ms. Sedangkan dengan menggunakan metode manual memiliki kecepatan pengiriman data rata-rata 506,54 ms.