RANCANG BANGUN PROTOTIPE SISTEM KONFIRMASI PENGIRIMAN BARANG MENGGUNAKAN QR CODE PADA PERANGKATA BERGERAK

Repositori Jurnal Mahasiswa PTIIK UB
© 2015 by Doro Jurnal
Volume 6 - Number 27
Year of Publication: 2015
Muhammad Mahfud, Agi Putra Kharisma dan Edy Santoso
Download Article

 


Abstract

Pada sistem konfirmasi pengiriman menggunakan tanda tangan dalam jual beli online sering dijumpai masalah dalam pengiriman barang, salah satunya adalah tanda tangan mudah ditiru sehingga konfirmasi pengiriman bias dimanipulasi oleh orang lain. Untuk menjamin barang sampai pada pembeli sebenarnya dibutuhkan sebuah tanda pengenal dari penerima barang yang bisa dikenali kurir dan dapat digunakan untuk konfirmasi pengiriman barang, misalnya QR Code berisikan kode pengiriman barang yang diberikan oleh pihak penjual atau pengirim barang. Dan untuk mengkonfrmasi pengiriman barang dibutuhkan prototipe sistem konfirmasi pengiriman barang menggunakan QR Code pada perangkat bergerak.

Prototipe sistem konfirmasi pengiriman barang menggunakan QR Code pada perangkat bergerak mempunyai beberapa fitur di dalamnya, yaitu login, konfirmasi pengiriman dengan dua metode yaitu metode utama adalah scan QR Code dan metode alternatifnya memasukkan kode pengiriman, yang terakhir mengirim hasil konfirmasi pengiriman pada server. Prototipe sistem konfirmasi pengiriman barang menggunakan QR Code berupa aplikasi hybrid dengan menggunakan framework Cordova yang dijalankan pada perangkat bergerak dengan sistem operasi Android. Data konfirmasi pengiriman diterima dari server setelah kurir berhasil login pada aplikasi. Kemudian enkripsi MD5 digunakan untuk mengamankan kode pengiriman barang.

Dari hasil pengujian disimpulkan bahwa fungsi dari sistem konfirmasi pengiriman barang menggunakan QR Code pada perangkat bergerak telah berjalan dengan benar, dan kode pengiriman yang diterima oleh aplikasi klien telah berhasil dienkripsi.

 

Keywords

konfirmasi pengiriman, QR Code, perangkat bergerak