PREDIKSI KUALITAS RENDEMEN TEBU DENGAN METODE AHP - SAW

Repositori Jurnal Mahasiswa PTIIK UB
© 2016 by Doro Jurnal
Volume 8 - Number 26
Year of Publication: 2016
Ginanjar Delli Priyo Putro, Nurul Hidayat dan Edy Santoso
Download Article

 


Abstract

Rendemen tebu merupakan hasil pengolahan dari nira tebu dengan cara tebu diperas menggunakan ekstraktor pada pabrik gula di Indonesia. pada konteks Indonesia faktor rendemen sangat penting. Karena tebu hasil panen dari petani tidak diolah sendiri melainkan dijual kepada pabrik gula (PG). Petani menjual tebu kepada pabrik gula dengan cara bagi hasil, sesuai dengan SK menteri Pertanian nomor 05/SK/MENTAN/BIMAS/IV /1990. Kurangnya pengetahuan petani tebu akan kerumitan perhitungan rendemen dapat membuat petani berburuk sangka kepada pihak pabrik gula mengenai penetapan rendemen. Petani curiga kemungkinan pabrik gula (PG) memanipulasi hasil rendemen tebu. Dalam  penelitian  ini  menggunakan  perpaduan 2 metode yaitu metode  AHP  sebagai  metode pembobotan,  dan  metode SAW sebagai metode pemeringkatan rendemen. Kriteria yang digunakan pada sistem pendukung keputusan ini adalah adalah panjang tebu (cm), diameter tebu, banyak ruas tebu, berat per meter, persen brix (%), harkat kemurnian  dan nira. Dan data yang digunakan dalam penelitian ini diperoleh dari pabrik gula semboro pada tahun 2013. Bahasa pemrograman java digunakan pada implementasi dari penelitian ini, hasil dari pengujian fungsional, sistem pendukung keputusan ini telah memenuhi analisis kebutuhan, dari pengujian sensitivitas terdapat kriteria yang sensitif yaitu nira. Sistem yang dibangun memiliki preferensi terbesar sebesar 0.91992 dan rendemen yang memiliki kualitas tertinggi diperoleh ID snyvak 1408036. Hasil pengujian akurasi dari sistem diperoleh nilai sebesar 61.5%. Adanya sistem  ini,  diharapkan  dapat  memberikan  solusi  bagi  petani  untuk mengetahui kualitas rendemen tertinggi dari hasil preferensi yang didapat dari sistem.

Keywords

rendemen tebu, sistem pendukunng keputusan, metode AHP, metode SAW