PENGEMBANGAN APLIKASI MOBILE PELAPORAN KELUHAN PELANGGAN LISTRIK MENGGUNAKAN FITUR LOCATION BASED SERVICES BERBASIS ANDROID

Repositori Jurnal Mahasiswa PTIIK UB
© 2016 by Doro Jurnal
Volume 8 - Number 24
Year of Publication: 2016
Fahmi Hammadi Wiriyo, Herman Tolle dan Hanifah Muslimah Az-Zahra
Download Article

 


Abstract

Listrik merupakan suatu komoditas yang sudah menjadi kebutuhan hidup oleh semua kalangan. Bahkan kita sudah tidak bisa hidup jika tidak ada listrik. Ketika ada permasalahan listrik mati yang bisa kita lakukan hanyalah mencari listrik pengganti atau melapor ke PLN yang bertindak sebagai penyedia utama kebutuhan listrik di Indonesia. Sebagai penyedia utama kebutuhan listrik di Indonesia laporan yang masuk dalam sehari sangatlah banyak. Untuk saat ini PLN menggunakan contact center 123 sebagai media pelaporan keluhan yang utama, selain contact center 123 PLN juga dapat menerima laporan keluhan menggunakan media social yang dimiliki PLN seperti facebook, twitter, dan email sebagai media pelapor lainnya. Dalam proses bisnis pelaporan keluhan listriknya pelanggan PLN akan diminta IDPEL atau ID Pelanggan dimana laporan tersebut terjadi. IDPEL pelanggan sangat diperlukan karena alamat pelapor telah tersimpan dalam data IDPEL tersebut. Selain itu setelah melapor pelanggan listrik PLN tidak akan mendapat respon timbal balik terkait laporan yang telah dilaporkan, pelanggan hanya diminta menunggu sampai keluhan mereka ditangani. Dari beberapa masalah tersebut dibuatlah suatu sistem yang dapat menangani pencarian lokasi pelanggan secara akurat mengunakan fitur LBS yang memanfaatkan teknologi GPS yang terdapat pada mayoritas smartphone android yang ada di pasaran saat ini, serta sistem ini dapat memberi respon atau umpan balik yang diberikan pihak admin terkait progres keluhan yang telah dilaporkan oleh pelanggan. Dalam mengembangkan aplikasi, analisis kebutuhan digunakan untuk mendefinisikan kebutuhan yang harus dipenuhi sistem yang dapat menangani pencarian lokasi pelanggan secara akurat saat melakukan pelaporan dan mampu memberi umpan balik terhadap laporan yang telah dilaporkan sebelumnya. Rancangan sistem menghasilkan rancangan arsitektur, rancangan diagram aktifitas, rancangan basis data, dan rancangan antarmuka. Implementasi dibangun mengunakan bahasa pemrograman java pada platform android dengan dibantu JSON dalam melakukan pengiriman data antar server dan aplikasi android, kemudian pembuatan webservice sekaligus webadmin yang diimplementasikan menggunakan framework laravel. Pengujian yang dilakukan merupakan pengujian validasi dan usability, dimana pada pengujian validasi aplikasi pelaporan keluhan listrik dan webadmin telah memenuhi seluruh kebutuhan fungsional, dan pada pengujian usability menggunakan metode system usability scale sehingga didapatkan skor SUS sebesar 75,5. Skor SUS tersebut menunjukkan bahwa aplikasi pelaporan keluhan pelanggan listrik berbasis android dapat diterima dan digunakan dengan mudah oleh pengguna akhir.

Keywords

PLN, Geotagging, laravel, json, java, android