PERMODELAN SISTEM PAKAR DIAGNOSA PENYAKIT HIV MENGGUNAKAN METODE NAIVE BAYES

Repositori Jurnal Mahasiswa PTIIK UB
© 2016 by Doro Jurnal
Volume 8 - Number 23
Year of Publication: 2016
Fery Fatma Rukmana, Nurul Hidayat dan Mahendra Data
Download Article

 


Abstract

HIV adalah sejenis virus yang menyerang atau menginfeksi sel darah putih yang menyebabkan turunnya kekebalan tubuh manusia. Sudah Banyak kekawatiran yang ditimbulkan  terlebih lagi sudah banyak yang terinveksi virus HIV karena dipicu oleh pola hidup, pekerjaan dan riwayat keluarga. Resiko terkena HIV bisa kepada semua orang dan pada perilaku menyimpang masyarakat yang membuat penyebaran HIV semakin tinggi dan tidak menutup kemungkinan pekerjaan dibidang kesehatan bisa sangat mudah tertular penyakit HIV. Banyaknya orang-orang yang malu melakukan pemeriksaan dini terhadapat gejala yang ditimbulkan membuat semakin banyaknya yang terinfeksi HIV dengan stadium lanjut dan untuk menghindari orang melakukan asumsi dan penanganan yang salah, maka dibuat sebuah sistem pakar yang mendiagnosa penyakit dari gejala HIV. Pada penelitian ini digunakan  metode Naive Bayes untuk menghitung nilai kemungkinan dari masing – masing gejala dengan mengacu pada data training. Pengujian dilakukan dengan membandingkan hasil diagnosa dari sistem dengan hasil diagnosa dari pakar. Berdasarkan pengujian yang telah dilakukan pada sistem yang diharapkan mencapai nilai 100% dan nilai akurasi sistem adalah sebesar 85%  

Keywords

HIV, kemungkinan,Naive bayes, Sistem Pakar, Akurasi