Abstract
Perkembangan teknologi yang semakin pesat menyebabkan berkembang pula aktifitas bisnis yang terkait dengan penjualan dan penyedia layanan kepada konsumen. Strategi bisnis yang baik merupakan suatu kunci bagi perusahaan untuk dapat meningkatkan penjualan maupun memikat konsumen. Salah satunya dengan pemanfaatan teknologi informasi yaitu dengan menganalisa data transaksi penjualan sehinggadiperoleh informasi tersembunyi atau tidak diketahui sebelumnya. Penerapan penggalian data untuk mendapatkan knowledge tentang asosiasi antar jenis item, dimana jenis item yang muncul bersamaan pada setiap transaksi, dapat menjadi masukan penting dalam melakukan usaha peningkatan penjualan. Dalam penelitian ini penggalian data dilakukan terhadap data transaksi penjualan di UD. Jati Mulya dengan algoritma Generalized Sequential Pattern (GSP). Penggalian data dilakukan untuk mendapatkan pola sekuensial maupun non-sekuensial dengan rentang bulan data transaksi yang bervariasi, yaitu per tiga bulan,enam bulan, satu tahun dan dua tahun. Sistem akan melakukan pencarian aturan asosiasi dengan tahap awal adalah mencari frequent itemset. Kemudian dari frequent itemset tersebut akan dilakukan pencarian pola sekuensialnya dengan menggunakan algoritma GSP. Pada penelitian ini didapatkan bahwa didapat bahwa dengan nilai minimum support terbaik sebesar 10% dan minimum confidence terbaik sebesar 60% dan nilai rata-rata akurasi terbaik yang didapatkan sebesar 73.6%.