Abstract
Penggunaan energi matahari sebagai satu dari beberapa sumber energi alternatif mulai marak digunakan di dalam kehidupan manusia, salah satunya merupakan pemanfaatan panel surya yang bisa mengubah energi foton yang tedapat dalam cahaya matahari menjadi energi listrik. Di dalam penggunaannya panel surya memiliki beberapa faktor yang dapat mempengaruhi kemampuan dalam mengkonversi energi matahari, faktor yang paling berpengaruh adalah orientasi panel surya terhadap sudut dari datang sinar matahari. Energi listrik yang dihasilkan panel akan lebih optimal apabila orientasi panel surya tegak lurus dengan sudut datang sinar matahari. Untuk pengoptimalan konversi energi matahari yang dilakukan oleh panel surya diperlukan sistem yang bisa menentukan posisi matahari sehingga dapat mengubah orientasi atau kemiringan panel supaya tegak lurus terhadap sudut datang sinar matahari. Dalam memenuhi kebutuhan tersebut penulis merancang sebuah sistem yang terdiri dari empat buah LDR sebagai sensor intensitas cahaya dan dipasang pada tiap arah mata angin dan dua buah motor servo sebagai penggerak atau pengubah kemiringan panel surya dengan 2 sumbu. Sebagai mikrokontroler digunakan Arduino Uno dengan program logika fuzzy didalamnya untuk penentu keputusan. Dari hasil pengujian yang telah dilakukan didapatkan bahwa sistem tracking cahaya matahari dapat mengoptimalkan kerja panel surya sebesar 12,102% apabila dibandingkan dengan panel surya yang mendatar dan tidak menggunakan sistem tracking.