PENERAPAN ALGORITMA FUZZY K-NEAREST NEIGHBOR (FK-NN) PADA KLASIFIKASI PENYAKIT KELAINAN TULANG BELAKANG BERDASARKAN VERTEBRAL COLUMN DATASET

Repositori Jurnal Mahasiswa PTIIK UB
© 2016 by Doro Jurnal
Volume 7 - Number 17
Year of Publication: 2016
Adi Yuistiyanto, M. Tanzil Furqon dan Budi Darma Setiawan
Download Article

 


Abstract

Penelitian ini membahas penerapan algoritma FKNN (Fuzzy K-Nearest Neighbor) untuk klasifikasi penyakit kelainan tulang belakang. Sistem yang akan dibangun menggunakan data pasien penderita kelainan tulang belakang yang diambil dari UCI Machine Learning Repository. Dataset yang digunakan adalah data pasien kelainan tulang belakang yang diambil pada tahun 2011. Algoritma Fk-NN adalah algoritma yang memberikan nilai keanggotaan kelas pada vektor sampel dan bukan menempatkan vektor pada kelas tertentu. Pengujian ini dilakukan terhadap 6 macam data latih yaitu 60, 90, 150, 210, 270, dan 280 data dengan data uji sebanyak 30 data. Hasil dari pengujian ini untuk mengetahui pengaruh data latih, nilai k, sebaran kelas, serta mengetahui tingkat akurasi dari sistem ini. Dari hasil penelitian didapatkan akurasi sebesar 83.3% dengan data latih sebanyak 60 buah dan k = 5, terhadap nilai k dihasilkan akurasi tertinggi sebesar 83.3% pada k = 5 dengan data latih sebanyak 60 buah, terhadap sebaran data 1 sebesar 60%, sebaran data 2 sebesar 76.6%, dan sebaran data 3 paling besar didapatkan 36.6% dengan data latih sebanyak 60 buah.

Keywords

tulang belakang, FKNN, klasifikasi