Abstract
Universitas Brawijaya merupakan perguruan tinggi di Indonesia yang memiliki lebih dari 50.000 mahasiswa aktif yang tersebar dalam 143 program studi. Setiap awal semester, setiap mahasiswa akan melakukan registrasi akademik dengan memilih dan memprogram beberapa mata kuliah yang akan ditempuh pada semester tersebut. Permasalahan yang dialami oleh mahasiswa adalah kesulitan untuk memilih mata kuliah yang akan ditempuh karena banyaknya pilihan mata kuliah yang ditawarkan. Solusi yang dapat diberikan adalah dengan membuat sistem rekomendasi pemilihan mata kuliah yang dapat merekomendasikan mata kuliah sesuai dengan minat mahasiswa tersebut. Sistem rekomendasi yang dibangun pada penelitian ini menggunakan metode content-based filtering, item-based collaborative filtering, dan user-based collaborative filtering untuk dapat dibandingkan antar ketiganya. Dari ketiga metode tersebut, ditemukan bahwa akurasi rekomendasi yang diberikan terbaik bernilai 67,63% untuk content-based filtering, 88,69% untuk item-based collaborative filtering, dan 85,71% untuk user-based collaborative filtering. Hasil akhir berupa kumpulan mata kuliah yang direkomendasikan kepada mahasiswa.