Abstract
Satuan Reserse Kriminal atau sering disebut Satreskrim merupakan satuan kerja fungsi kepolisian yang bekerja dalam menangani kejadian tindak pidana baik berdasarkan laporan masyarakat secara langsung atau temuan anggota ketika melaksanakan tugas di lapangan. Di dalam melakukan serangkaian kegiatan tersebut, Satreskrim akan berhubungan langsung dengan proses pengolahan laporan dan data-data kriminalitas yang saling terintegrasi satu sama lain. Penanganan perkara yang melibatkan penyusunan dan pengolahan data serta laporan masih menjadi masalah utama di Satreskrim Polres Kota Blitar, karena masih menggunakan sistem yang menitik beratkan pada lembaran formulir dan buku register. Selain itu semua proses pengolahan data biasa dilakukan dengan penulisan di buku dan pembuatan dokumen berupa Microsoft Office World dan Microsoft Office Excel kurang bisa dikerjakan dan diselesaikan secara maksimal, karena membutuhkan sumber daya yang banyak. Pada akhirnya hal ini mengakibatkan penanganan suatu perkara menjadi kurang efektif dan efisien. Oleh karena itu perlu dirancang sebuah sistem informasi Satreskrim yang mengotomatisasi pengelolaan perkara mulai dari data barang bukti, saksi, tersangka, dan korban yang berbasis web. Sistem informasi tersebut dibuat dengan menggunakan framework Code Igniter karena code igniter adalah suatu framework pengembangan aplikasi web berbasis PHP yang menyediakan banyak library sehingga memungkinkan mengembangkan aplikasi dengan lebih cepat. Sistem informasi ini diuji menggunakan pengujian validasi dan pengujian kompatibilitas browser. Hasil dari pengujian validasi dilakukan dengan cara melihat kesesuaian kinerja aplikasi dengan analisis kebutuhan. Berdasarkan pengujian tersebut disimpulkan bahwa sistem dapat menjalankan setiap fungsinya sesuai dengan analisis kebutuhan. Sedangkan pada pengujian kompatibilitas browser yang dilakukan pada Mozilla Firefox, Google Chrome, Opera Mini, dan Internet Explore dihasilkan bahwa hanya pada browser Internet Explore antar muka sistem tidak dapat ditampilkan secara sempurna.