IMPLEMENTASI ALGORITMA SLOTTED ALOHA SEBAGAI ANTI-COLLISIONS DALAM MENGIDENTIFIKASI MULTIPLE RFID TAG PADA RFID READER

Repositori Jurnal Mahasiswa PTIIK UB
© 2016 by Doro Jurnal
Volume 7 - Number 11
Year of Publication: 2016
Vynska Amalia Permadi, Sabriansyah Rizqika Akbar dan Achmad Basuki
Download Article

 


Abstract

Teknologi radio frequency identification (RFID) saat ini telah banyak digunakan dalam sistem otomatisasi di berbagai bidang. Penggunaan RFID sendiri saat ini telah banyak menggantikan penggunaan barcode. Penggunaan RFID mampu menggantikan barcode karena kemampuannya yang dapat mengidentifikasi informasi beberapa RFID tag dalam waktu yang bersamaan dalam suatu jarak baca tertentu. Di sisi lain, dengan adanya banyak RFID tag yang dibaca oleh RFID reader, memungkinkan terjadinya kegagalan proses identifikasi, karena akan ada beberapa RFID tag yang merespon sinyal dari RFID reader dalam waktu yang bersamaan. Respon dari beberapa RFID tag yang bersamaan tersebut dapat saling menginterferensi satu sama lain dan memungkinkan tidak terbacanya sinyal yang dikirim oleh masing-masing RFID tag secara akurat. Permasalahan tersebut biasanya dikenal sebagai keadaan tag collisions. Untuk mengatasi tag collisions dibutuhkan suatu algoritma anti-collisions. Salah satu algoritma anti-collisions yang dapat digunakan adalah algoritma Slotted Aloha.

Penelitian ini membahas mengenai implementasi algoritma Slotted Aloha untuk meminimalisir terjadinya tag collisions dalam suatu sistem RFID. Implementasi dilakukan pada sistem RFID yang terdiri dari Arduino UNO dan Passive RFID System 125 KHz. Hasil implementasi algoritma Slotted Aloha pada sistem RFID menyatakan bahwa untuk mengidentifikasi RFID tag dengan menggunakan algoritma Slotted Aloha dibutuhkan iterasi proses identifikasi yang cukup banyak. Banyaknya iterasi proses identifikasi dipengaruhi oleh jumlah RFID tag yang diidentifikasi dan jumlah tag collisions yang terjadi saat proses identifikasi. Karena algoritma Slotted Aloha merupakan algoritma probabilistik, maka hasil identifikasi yang diperoleh merupakan hasil identifikasi yang akurat, meskipun proses identifikasi yang dilakukan lebih lama.

Keywords

: RFID, Tag Collisions, Slotted Aloha, Arduino UNO, Passive RFID System