IMPLEMENTASI METODE FUZZY ANALYTICAL HIERARCHY PROCESS (F-AHP) SEBAGAI PENDUKUNG KEPUTUSAN INVESTASI PADA PERUSAHAAN BERDASARKAN RASIO KEUANGAN (Studi Pada Perusahaan Farmasi Yang Terdaftar Di BEI Periode 2013)

Repositori Jurnal Mahasiswa PTIIK UB
© 2015 by Doro Jurnal
Volume 5 - Number 10
Year of Publication: 2015
Yan Satria Setyawan, Wayan Firdaus Mahmudy dan Indriati
Download Article

 


Abstract

Salah satu tujuan dalam berinvestasi adalah untuk menghasilkan laba atau keuntungan dari investasi yang dilakukan. Namun investasi tersebut hanya akan menjadi penyebab kerugian bagi investor jika keputusan investasi terhadap perusahaan yang diambil kurang tepat. Contohnya, jika terdapat suatu perusahaan yang menjual saham secara rendah dan menjanjikan dividen yang cukup tinggi untuk menarik investor, belum tentu perusahaan tersebut layak untuk mendapatkan investasi karena bisa saja perusahaan tersebut tidak memiliki kemampuan untuk mempertahankan keberlangsungan perusahaan (bangkrut) sehingga investasi yang dilakukan akan berdampak pada kerugian bagi investor. Untuk itu diperlukan suatu cara untuk menilai dan mengambil keputusan yang tepat dalam berinvestasi. Metode yang digunakan untuk pendukung pengambilan keputusan pada penelitian ini yaitu Fuzzy AHP, dengan kriteria yang digunakan adalah rasio keuangan perusahaan. Metode AHP dibuat dengan menguraikan masalah ke dalam bentuk hirarki dengan level : tujuan, kriteria, dan alternatif, serta penggunaan logika fuzzy bertujuan untuk meminimalisasi ketidakpastian skala AHP yang berbentuk nilai crisp. Kriteria yang digunakan berupa rasio keuangan perusahaan dimana dengan rasio keuangan ini dapat membantu memberikan penilaian terhadap perusahaan.Langkah – langkah Fuzzy AHP antara lain, pembuatan matriks perbandingan berpasangan antar kriteria dengan skala Triangular Fuzzy Number (TFN), penentuan nilai sintesis fuzzy, penentuan nilai vektor dan nilai ordinat defuzzifikasi, serta normalisasi nilai bobot vektor. Implementasi sistem berbasis desktop menggunakan bahasa pemrograman Java yang terintegrasi dengan database MySQL. Pengujian yang digunakan yaitu pengujian validasi dan pengujian akurasi. Hasil pengujian validasi adalah 100% yang menunjukkan fungsionalitas sistem dapat berjalan sesuai dengan daftar kebutuhan. Hasil pengujian akurasi menggunakan koefisien korelasi perankingan Spearman dan didapat hasil tertinggi yaitu sebesar 0.9833 yang menunjukkan implementasi metode Fuzzy AHP dalam Sistem Pendukung Keputusan investasi ini dapat berjalan sesuai dengan prosedur dari metode Fuzzy AHP

Keywords

Fuzzy AHP, Rasio Keuangan, Sistem Pendukung Keputusan, Investasi