RANCANG BANGUN SISTEM INFORMASI AUDIT INTERNAL MUTU (AIM) UNIVERSITAS BRAWIJAYA

Repositori Jurnal Mahasiswa PTIIK UB
© 2015 by Doro Jurnal
Volume 5 - Number 10
Year of Publication: 2015
Galang Yuniar Mahendra, Herman Tolle dan Aditya Rachmadi
Download Article

 


Abstract

Dalam meningkatkan kualitas, Universitas Brawijaya melalui salah satu lembaganya yang disebut Pusat Jaminan Mutu (PJM) menyelenggarakan audit yang disebut dengan Audit Internal Mutu (AIM). Salah satu tujuan Audit Internal Mutu (AIM) adalah untuk memeriksa kesesuaian antara standar mutu yang ditetapkan. Proses Audit Internal Mutu (AIM) di Universitas Brawijaya saat ini masih belum terkomputerisasi secara sepenuhnya. Beberapa diantaranya masih bersifat manual (menggunakan kertas borang) sehingga menyulitkan dalam melakukan pendataan. Ditambah lagi dengan sulitnya pencarian data, pihak PJM harus membuka dokumen satu persatu untuk menemukan data yang diinginkan. Selain itu juga banyak data yang tumpang tindih. Oleh karena itu, dibuatlah aplikasi Sistem Informasi Audit Internal Mutu (AIM) yang dapat memanajemen proses Audit Internal Mutu (AIM) di Unversitas Brawijaya. Berdasarkan hasil pengujian, proses Audit Internal Mutu (AIM) mulai dari penjadwalan sampai pengolahan data audit menjadi lebih cepat dan mudah dilakukan. Semua pihak yang terlibat di dalam audit tidak perlu lagi menggunakan kertas borang. Pencarian data audit juga menjadi lebih mudah dan cepat. Dapat disimpulkan bahwa sistem ini secara fungsional berfungsi 100% valid dan secara keseluruhan berjalan dengan baik.

Keywords

Audit, Audit Internal Mutu, AIM