Abstract
Pada dasarnya manusia dalam kehidupannya mengalami berbagai tahapan tumbuh kembang dan setiap tahap mempunyai ciri-ciri tertentu. Pada masa tumbuh kembang anak hingga remaja, tidak sedikit yang mengalami berbagai gangguan yang kemudian disebut sebagai penyimpangan tumbuh kembang. Untuk mengetahui anak mengidap penyimpangan tumbuh kembang sulit diidentifikasi dengan mata telanjang. Peran dokter atau ahli dalam hal penanggulangan penyimpangan tumbuh kembang anak sangat diperlukan tetapi seringkali terbentur pada terbatasnya jumlah dokter. Melihat kondisi tersebut penulis membuat alat bantu berupa sistem pakar menggunakan metode Dempster-shafer dalam menentukan proses diagnosisnya. Setiap gejala penyimpangan tumbuh kembang anak diberi nilai densitas yang didapat dari pengetahuan seorang pakar. Nilai densitas tiap gejala akan diproses menggunakan rumus Dempster-shafer. Sistem pakar ini diimplementasikan menggunkan bahasa pemrograman PHP yang terintegrasi dengan database MySQL. Dari kasus uji yang telah dilakukan pengujian validasi sebesar 100% yang menunjukkan bahwa fungsionalitas sistem dapat berjalan dengan baik sesuai dengan daftar kebutuhan. Hasil pengujian akurasi yaitu 92% yang menunjukkan bahwa sistem pakar berfungsi dengan baik sesuai dengan metode Dempster-shafer.