Abstract
Area parkir pada Universitas Brawijaya terdapat 48 area parkir. Masing-masing area parkir dijaga oleh minimal 2 petugas parkir dengan 2 kali shift dalam sehari. Dari 48 area parkir tersebut dapat menampung sekitar 18110 kendaraan baik itu roda dua maupun roda empat. Dalam tiap area parkir tersebut dilengkapi dengan kartu parkir bagi pengguna area parkir yang disesuaikan dengan kapasitas tiap area parkir. Untuk keluar-masuk area parkir diperlukan kartu parkir dan pengecekan STNK. Permasalahan yang muncul adalah ketika jumlah kartu yang tersedia tidak seimbang dengan jumlah kendaraan yang masuk pada area parkir. Hal ini membuat petugas parkir membolehkan kendaraan masuk tanpa kartu parkir. Selain itu juga kartu parkir seringkali tidak diserahkan oleh pengendara pada petugas parkir sehingga kartu yang tersedia semakin berkurang .
Dari paparan permasalahan tersebut, dibutuhkan sebuah sistem pengeloaan parkir yang membantu pengelolaan parkir menjadi lebih optimal. Sistem yang dibuat dalam skripsi ini adalah sistem pengelolaan parkir menggunakan perangkat NFC berbasis android.. Sistem ini menawarkan kemudahan dalam aktivitas parkir karena memakai kartu NFC yang difungsikan sebagai identitas pemakai sistem. Sistem ini mengusahakan permasalahan-permasalahan yang sering terjadi dalam sistem perparkiran manual dapat teratasi tanpa mengabaikan aspek-aspek lain seperti keamanan, integritas tetap terjaga bahkan lebih optimal bila dibandingkan dengan sistem perparkiran manual.