ANALISIS DAN IMPLEMENTASI SISTEM INFORMASI PEMBELIAN DAN PENJUALAN MENGGUNAKAN MODEL REUSE-ORIENTED BERBASIS FRAMEWORK AHADPOS studi kasus : Toko Tasya Pasuruan

Repositori Jurnal Mahasiswa PTIIK UB
© 2014 by Doro Jurnal
Volume 4 - Number 5
Year of Publication: 2014
Trio Rulia Winda Afrianto, Aditya Rachmadi dan Fajar Pradana
Download Article

 


Abstract

Aplikasi Point Of Sales (POS) adalah aplikasi yang dibangun untuk mengelola data jual beli secara terinci sehingga dapat digunakan sebagai dasar penentuan strategi yang akan digunakan dimasa yang akan datang. Pada penelitian ini penulis melakukan analisis dan implementasi sistem informasi pembelian dan penjualan khusus pada toko Tasya Pasuruan menggunakan pengembangan perangkat lunak model Reuse-oriented berbasis kerangka kerja AhadPOS. Kerangka kerja AhadPOS digunakan sebagai kerangka kerja sistem karena memiliki modul-modul Point Of Sales (POS) untuk dikembangkan dan dimodifikasi sesuai kebutuhan. Analisis pengembangan sistem dibuat dengan tiga tahap yaitu pemodelan proses bisnis, pemetaan kesesuaian pemodelan proses sistem AhadPOS dengan pemodelan sistem usulan. Implementasi sistem berbasis web ini menggunakan bahasa pemrograman HTML/PHP yang terintegrasi dengan basisdata MySQL. Untuk pengujian sistem digunakan pengujian validasi, pengujian usability dan pengujian portability. Hasil pengujian validasi adalah sistem ini 80% valid dan 20% tidak valid. Hasil pengujian usability didapatkan bahwa 87% sistem dapat membantu mempermudah kinerja pengguna dan untuk pengujian portability menunjukkan bahwa sistem dapat berjalan dengan lancar pada sistem operasi yang berbeda.

Keywords

Point Of Sales, AhadPOS, Reuse-oriented, Usability, Portability.