RANCANG BANGUN SISTEM MONITORING MAHASISWA BERBASIS WEB MENGGUNAKAN OBSERVER PATTERN

Repositori Jurnal Mahasiswa PTIIK UB
© 2014 by Doro Jurnal
Volume 4 - Number 4
Year of Publication: 2014
Rizkie Purnama Shakti N, Eriq Muh. Adams Jonemaro dan Denny Sagita R.
Download Article

 


Abstract

Kebebasan yang dirasakan oleh kebanyakan mahasiswa di dalam dunia perkuliahan yang dikarenakan kurangnya pantauan orang tua bisa banyak menimbulkan dampak negatif bagi mahasiswa itu sendiri. Dampak negatif tersebut diantaranya adalah bebas tidak masuk kuliah, tidak mengerjakan tugas bahkan tidak mengikuti ujian baik Ujian Tengah Semester (UTS) maupun Ujian Akhir Semester (UAS) yang menyebabkan nilai akademik mahasiswa buruk. Dampak- dampak negatif tersebut bisa teratasi apabila orang tua mampu memantau seluruh kegiatan perkuliahan dari anak. Sehingga dibutuhkan sebuah sistem yang memudahkan para orang tua mahasiswa untuk mendapatkan informasi- informasi tertentu yang dianggap berkaitan dengan prestasi anak seputar perkuliahannya. Sistem yang dibuat menggunakan metode observer pattern karena cocok untuk diterapkan pada sistem monitoring. Pada metode observer pattern terdapat subject yang disana akan di monitor oleh suatu object yang dinamakan observer. Pengujian pada sistem ini menggunakan pengujian fungsional ,non- fungsional dan pengujian basis path. Hasil pengujian fungsional dan non fungsional menunjukkan bahwa sistem 100% valid sesuai dengan perancangan yang telah dibuat. Sedangkan pengujian basis path menunjukkan bahwa sistem memiliki tingkat resiko yang rendah.

Keywords

Sistem Monitoring Mahasiswa, Mahasiswa, Observer Pattern, Sistem Informasi