Abstract
Transportasi umum masih sangat dibutuhkan untuk menunjang kegiatan sehari-hari. Ada tiga jenis transportasi umum yang sering digunakan di Kota Malang, antara lain ojek, taksi, dan angkot. Kesulitan dalam memilih jalur dan transportasi yang tepat adalah permasalahan yang dihadapi oleh calon penumpang. Algoritma Floyd-Warshall adalah salah satu algoritma yang digunakan dalam penentuan jalur dengan lintasan terpendek. Algoritma Floyd-Warshall diimplementasikan ke dalam sistem pendukung keputusan untuk memilih transportasi umum Kota Malang berdasar jalur terpendek. Perancangan yang digunakan yaitu analisis kebutuhan perangkat lunak, perancangan umum, dan perancangan detail. Analisis kebutuhan perangkat lunak terdiri dari identifikasi aktor dan daftar kebutuhan. Perancangan umum menjelaskan diagram blok sistem, Data Flow Diagram, dan perancangan sistem pendukung keputusan. Perancangan detail terdiri dari manajemen data, manajemen model, dan antarmuka sistem. Sistem ini diimplementasikan menggunakan bahasa pemrograman PHP yang terintegrasi dengan database MySQL. Pengujian yang digunakan yaitu pengujian statis dan pengujian dinamis. Hasil pengujian statis yaitu 100% yang menunjukkan bahwa fungsionalitas sistem dapat berjalan dengan baik sesuai dengan daftar kebutuhan. Hasil pengujian dinamis yaitu 88,86% akurasi sistem yang menunjukkan bahwa sistem pendukung keputusan dapat berfungsi dengan baik.