Implementasi Teknologi JADE Pada Sitem Informasi Akademik

Repositori Jurnal Mahasiswa PTIIK UB
© 2015 by Doro Jurnal
Volume 5 - Number 4
Year of Publication: 2015
Ryno Azhar Wahyudi, Eko Sakti P. dan Heru Nurwarsito
Download Article

 


Abstract

Pendekatan berbasis agent dalam pengembangan perangkat lunak masih tergolong relatif baru. Pendekatan ini dapat mempermudah perancangan sebuah sistem perangkat lunak yang rumit dengan memecah permasalahan menjadi beberapa bagian dan menugaskan penyelesaian bagian-bagian permasalahan tersebut kepada beberapa agent yang memiliki keahlian yang berbeda-beda namun dapat bekerja sama. Terdapat suatu framework yang dapat digunakan untuk mengembangkan sistem terdistribusi dan menuntut banyak proses, yaitu JADE. Sistem Informasi Akademik (SIAKAD) adalah salah satu aplikasi dengan banyak proses. Saat ini, media yang paling sering digunakan untuk mengakses SIAKAD adalah web browser. Pengguna yang ingin mengakses SIAKAD harus memiliki koneksi internet terlebih dahulu. Hal ini untuk sebagian kalangan merupakan nilai minus karena tidak semua tempat menyediakan internet untuk perangkat yang digunakan. Dengan memanfaatkan JADE yang dikolaborasikan dengan aplikasi Gammu SMS Daemon, diharapkan mampu membantu dalam mewujudkan terobosan baru yaitu pengaksesan SIAKAD melalui SMS. Dari hasil pengujian, performansi JADE menunjukkan hasil yang cukup baik. Pada kasus minimal load, rata-rata waktu eksekusi JADE lebih cepat yaitu dengan nilai 67,91 ms sedangkan aplikasi native sebesar 78 ms. Pada kasus maximum running agent, didapatkan rata-rata waktu eksekusi agen sebesar 23,5 ms. Dalam menangani request yang jumlahnya sangat banyak, JADE mampu menyelesaikan 3000 request dalam waktu 19,02 detik.

Keywords

Multi-Agent, JADE, SIAKAD, Waktu Eksekusi