Abstract
Pengiriman dan penyimpanan gambar sangat rawan akan pencurian dan pengaksesan dari pihak-pihak yang tidak mempunyai hak. Sebagian besar masyarakat belum menyadari tentang pentingnya hal tersebut, oleh karena itu gambar yang bersifat private atau gambar yang mengandung informasi rahasia perlu dilindungi. Enkripsi merupakan salah satu teknik yang umum digunakan untuk melindungi gambar dari pengaksesan illegal. Sudah banyak dari kalangan ilmuwan maupun akademisi yang melakukan riset enkripsi berbasis perangkat lunak dengan berbagai metode yang terus disempurnakan. Kedepannya diharapkan sudah ada enkripsi berbasis embedded system. Dua dekade terakhir ini pengembangan perangkat embedded system begitu pesat. Salah satu foktor pendorongnya adalah perkembangan Integrated Circuit (IC). Saat ini sudah diciptakan teknologi Field Programable Gate Array (FPGA). Pada penelitian ini FPGA Spartan 3e digunakan sebagai simulator pemrograman IC untuk enkripsi gambar dengan algoritma One Time Pad dan menggunakan metode Logistic Map sebagai kunci. Diharapkan pada penelitian ini menjadi langkah awal diciptakanya enkripsi gambar berbasis embedded system. Pengujian dilakukan dengan dua cara yaitu pengujian validitas gambar dan pengujian sensitivitas nilai awal kunci logistic map. Dari hasil pengujian validitas pada saat gambar didekripsi dengan kunci yang sama gambar kembali seperti gambar aslinya, ketika gambar didekripsi dengan kunci yang berbeda gambar tidak kembali seperti gambar asli dan tetap acak. Pada pengujian sensitivitas ketika gambar didekripsi dengan selisih nilai awal kunci yang kecil menghasilkan gambar tetap acak tidak bermakna dan tidak kembali seperti gambar asli.