PEMODELAN SISTEM PAKAR UNTUK MENDETEKSI PENYAKIT DIABETES MELITUS MENGGUNAKAN METODE K-NEAREST NEIGHBOUR - CERTAINTY FACTOR

Repositori Jurnal Mahasiswa PTIIK UB
© 2016 by Doro Jurnal
Volume 7 - Number 1
Year of Publication: 2016
M Fadjrin Hidayah Tulloh, Nurul Hidayat dan Edy Santoso
Download Article

 


Abstract

Penyakit merupakan kelainan pada tubuh manusia yang disebabkan oleh kelainan biomedis atau lingkungan manusia. Seiring dengan berjalannya waktu semakin banyak penyakit yang memiliki potensi buruk terhadap kesehatan maupun keselamatan manusia. Diabetes melitus adalah salah satu penyakit yang dianggap berbahaya bahkan bisa sampai mengakibatkan kematian. Umumnya penyakit ini terdiri dari 2 yaitu diabetes melitus tipe I dan diabetes melitus tipe II. Terkadang seseorang yang terkena penyakit ini tidak mengetahui bahwa dirinya ternyata menderita diabetes melitus. Hal ini dikarenakan tidak tahunya masyarakat mengenai gejala-gejala dari penyakit tersebut sehingga menganggap dirinya hanya sakit biasa, padahal apabila terlalu lama dibiarkan bisa mengakibatkan kematian. Maka diperlukan sistem pakar untuk membantu dalam mendiagnosa gejala-gejala yang dialami. Sistem pakar ini menerapkan metode k-nearest neighbour-certanty factor. Proses pertama gejala akan dihitung dengan menggunakan metode k-nearest neighbour dengan data latih, kemudian akan dilanjutkan dengan menghitung prosentase kemungkinan menggunakan metode certainty factor. Hasil pengujian dari metode yang digunakan menghasilkan nilai rata-rata akurasi sebesar 93,5%, dengan pengujian variasi yang terdiri dari 75 data latih dan 40 data uji yang berbeda-beda

Keywords

Penyakit, Diabetes Melitus, Sistem Pakar, K-Nearest Neighbour, Certainty Factor