Rancang Bangun Permainan Simulasi Berkendara 3D pada Platform PC

Repositori Jurnal Mahasiswa PTIIK UB
© 2013 by Doro Jurnal
Volume 1 - Number 1
Year of Publication: 2013
Kukuh Heru Irawan, Eriq Muhammad Adams Jonemaro dan Suprapto
Download Article

 


Abstract

Rambu-rambu dan peraturan lalu lintas adalah materi yang perlu dipelajari. Selama ini, masyarakat harus belajar dengan menghafal rambu–rambu lalu lintas dan tidak semua rambu-rambu lalu lintas dapat mereka temukan di dunia nyata. Berdasarkan permasalahan tersebut, dibutuhkan sebuah media pembelajaran yang dapat memberi pembelajaran yang meyenangkan dan memberi pengalaman seperti sebenarnya. Simulasi Berkendara 3D adalah game simulasi yang bertujuan untuk mengenalkan dan memberi pembelajaran mengenai rambu-rambu dan peraturan lalu lintas yang berlaku di Indonesia. Pada tahap perancangan, kebutuhan dalam pembuatan game disusun dalam game design dan technical design. Kemudian game diimplementasikan menggunakan bahasa pemrograman JAVA dan IDE jMonkeyEngine SDK. Pada saat pengujian unit, disimpulkan bahwa unit modul dari program sudah memenuhi kebutuhan fungsional yang telah dirancang pada tahap perancangan. Pada saat pengujian integrasi, disimpulkan bahwa integrasi dari beberapa unit modul dari program sudah memenuhi kebutuhan fungsional yang telah dirancang pada tahap perancangan. Pada pengujian validasi yang dilakukan pada 10 sistem komputer, hanya 6 sistem komputer dapat mengerjakan semua fungsi dengan baik. Pada pengujian performa dapat ditentukan kebutuhan sistem minimal untuk memainkan game. Hasil playtesting menunjukkan bahwa game dapat memberi pembelajaran lalu lintas dan kepuasan bagi pemain.

Keywords

Permainan, Simulasi, Berkendara, Engine, Game Design