PROGRAM BANGKIT 2022
BANGKIT adalah program pendidikan yang ditujukan untuk mahasiswa yang ingin mempelajari dasar-dasar Machine Learning, Pemrograman Android, atau Cloud Computing, dan akan ditawarkan melalui Kampus Merdeka (kategori Studi Independen). Bangkit telah resmi diumumkan sebagai program Kampus Merdeka oleh Dirjen Pendidikan Tinggi – Kemdikbud RI.
BANGKIT terbuka hanya untuk 3000 peserta pilihan dari seluruh Indonesia. Mahasiswa/i terpilih akan mengikuti pengalaman belajar online dengan total 900 jam selama 18 minggu yang dimulai pada Februari 2022. Kurikulum Bangkit dapat diakses di https://bit.ly/bangkit-curriculum. Peserta yang menyelesaikan program ini akan memenuhi syarat hingga 20 kredit studi universitas (SKS) (tergantung persetujuan universitas peserta).
Jika kamu adalah mahasiswa S1/D4 yang terdaftar di kampus terakreditasi seluruh Indonesia – setidaknya telah tuntas 5 semester kamu dapat mendaftar BANGKIT 2022. BANGKIT 2022 akan menggunakan Bahasa Inggris sebagai bahasa pengantar, pastikan Anda percaya diri dalam menulis dan berbicara Bahasa Inggris.
yang berminat untuk mengikuti program tersebut dapat mengakses link berikut :
https://grow.google/intl/id_id/bangkit/
Jangan sampai ketinggalan….
Tahapan Pendaftaran di FILKOM:
- Surat Rekomendasi diajukan kepada KPS (jika sudah diajukan kepada Dosen Penasehat Akademik tidak masalah)
- Scan surat rekomendasi yang sudah dittd dikumpulkan ke Unit MBKM dengan mengisi Google Form https://s.ub.ac.id/18y
- Jika sudah resmi diterima, mahasiswa mengisi bagian identitas di form MBKM-01 untuk penyetaraan mata kuliah (download di https://s.ub.ac.id/mbkm01)
- Form MBKM-01 yang sudah diisi pada bagian identitas dikirim ke KPS. Form MBKM-01 dari KPS https://s.ub.ac.id/18z
Tahapan Kegiatan BANGKIT 2022 (Feb-Juli 2022)